Pemkot Jakbar Adakan Bimtek Implementasi Germas

Rabu, 29 Mei 2024 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 559

 100 Peserta Ikuti Bimtek Implementasi Germas di Jakbar

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Barat menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Implementasi Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) di Ruang Wijaya Kusuma, kantor wali kota setempat, Rabu (29/5).

Transformasi kesehatan akan dilakukan dengan berfokus pada enam bidang

Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Kota (Setko) Jakarta Barat, Abdurahman Anwar mengatakan, kegiatan diikuti 100 peserta terdiri dari para penanggung jawab program Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat (Promkes dan PM), perwakilan OPD terkait, serta perwakilan kecamatan di Jakarta Barat dan Jakarta Utara.

"Transformasi kesehatan akan dilakukan dengan berfokus pada enam bidang, terdiri dari layanan primer, rujukan, sistem ketahanan kesehatan, pembiayaan kesehatan, SDM kesehatan dan transformasi teknologi kesehatan,” ujar Abdurrahman.

Dikatakan Abdurrahman, kegiatan yang menghadirkan narasumber profesional bidang komunikasi, Ika Farida Ayu tersebut, di antaranya menjelaskan soal transformasi layanan primer dilakukan dengan memperkuat aktivitas promotif preventif untuk menciptakan lebih banyak orang sehat, memperbaiki skrining kesehatan, serta meningkatkan kapasitas layanan primer.

“Salah satu prioritasnya adalah edukasi masyarakat dengan melakukan tujuh kampanye utama, yakni imunisasi, gizi seimbang, olahraga, anti rokok, sanitasi dan kebersihan lingkungan, skrining penyakit serta kepatuhan pengobatan,” katanya.

“Karena sehat merupakan hak setiap orang dan harapannya implementasi Germas ini bisa menjadi sifat yang adaftif di masyarakat,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pokja Daerah KI DKI Hadiri Bimtek Sukseskan IKIP 2024

Pokja Daerah KI DKI Hadiri Bimtek Sukseskan IKIP 2024

Kamis, 23 Mei 2024 793

Inspektorat DKI Gelar Bimtek Implementasi Pendidikan Antikorupsi

Sekda DKI Buka Bimtek Antikorupsi Bagi ASN

Kamis, 16 Mei 2024 727

Sudin Kominfotik Jakut Gelar Bimtek Penyusunan Buku Cerita Baik Jakarta Utara

Bimtek Penyusunan Buku Cerita Jakarta Utara Diikuti 80 Peserta

Senin, 20 Mei 2024 463

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks