Petugas PPSU Gadungan Dibekuk Satpol PP

Kamis, 06 Agustus 2015 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Lopi Kasim 12036

Peras Warga, Belasan PHL PPSU Gadungan Dibekuk

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Mengaku sebagai Pekerja Harian Lepas (PHL) Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) di Kelurahan Tugu Selatan, Koja, Jakarta Utara, belasan pemuda dibekuk petugas Satpol PP, Kamis (6/8).

Mereka itu semuanya orang Kalideres. Cuma ngaku-ngaku saja sebagai PPSU dan meminta uang dari warga

Belasan PHL PPSU gadungan tersebut mulai dikeluhkan warga sejak sepekan belakangan. Dalam aksinya, mereka berpura-pura sebagai petugas PPSU membersihkan lingkungan warga. Namun, disetiap aksi bersih-bersih, para petugas PPSU gadungan tersebut memeras warga dengan besaran antara Rp 5-10 ribu setiap rumah.

Kasatpol PP Jakarta Utara, Iyan Sophian Hadi mengatakan, pihaknya sudah sejak sepekan terakhir melakukan pengintaian terhadap PPSU gadungan yang kerap dikeluhkan warga melakukan pemerasan. Hasilnya, sebanyak 12 orang PPSU gadungan dibekuk saat beraksi di kawasan RW 05, Tugu Selatan, Koja.

"Mereka itu semuanya orang Kalideres. Cuma ngaku-ngaku saja sebagai PPSU dan meminta uang dari warga," kata Iyan.

Kedua belas orang tersebut berusia antara 20-28 tahun, dengan inisial, A, RA, DR, P, MZ, MK, Z, J, SY, RS, D dan M. Setelah dibekuk, kedua belas orang tersebut dibawa ke kantor kelurahan untuk dimintai keterangan dan membuat pernyataan.

"Kita minta mereka membuat pernyataan tidak mengulangi saja. Tapi kalau sampai mengulangi, mereka akan kita pidanakan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 243 Petugas PPSU Setiabudi Benahi Trotoar dan Kastin di Jalan Protokol

Trotoar dan Kanstin di Setiabudi Dibehani

Kamis, 06 Agustus 2015 6349

PPSU Sungai Bambu Butuh Armada Pengangkut Sampah

PPSU Sungai Bambu Butuh Armada Pengangkut Sampah

Rabu, 05 Agustus 2015 4703

Sampah Saluran PHB di Sungai Bambu Menggunung

40 Petugas PPSU Dikerahkan Bersihkan Saluran

Selasa, 04 Agustus 2015 5139

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307856

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196611

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks