388 Jamaah Haji Jakarta Kloter Pertama Telah Diberangkatkan

Senin, 13 Mei 2024 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Budhy Tristanto 1977

Jemaah Haji Kloter Pertama Asal Jakarta Telah Diberangkatkan

(Foto: Istimewa)

Sebanyak 388 jamaah haji DKI Jakarta kloter pertama, Sabtu (11/5) selumbari, telah diberangkatkan ke Tanah Suci Mekah melalui Terminal 2 Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten.

Ikuti semua arahan dan informasi yang diberikan para petugas,

Menurut Asisten Kesejahteraan Rakyat Sekda Provinsi DKI Jakarta, Widyastuti, keberangkatan 388 calon haji kloter pertama ini dilepas langsung Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas didampingi Data Besar Arab Saudi untuk Indonesia Syekh Faisal Abdullah Al Amudi.

Widyastuti menjelaskan, total ada sekitar 8.000 jemaah haji Provinsi DKI Jakarta pada tahun ini. Mereka akan diberangkatkan dalam dua gelombang.

Kepada para jamaah haji asal Jakarta, Wdyastuti berpesan agar segera menghubungi ke para petugas haji jika mengalami kendala atau permasalahan selama perjalanan maupun saat berada di Tanah Suci Mekah.

"Jika Bapak atau Ibu ada kendala dan permasalahan jangan sungkan untuk berkonsultasi kepada para petugas," kata Widyastuti.

Dia menambahkan, ibadah haji akan memberikan pengalaman spiritual yang menarik karena berpindah sekelompok orang dari Jakarta ke negara Arab yang memiliki kebudayaan dan tradisi yang berbeda. Maka dari itu, ia berpesan untuk mengikuti semua aturan yang berlaku di Arab Saudi.

"Ikuti semua arahan dan informasi yang diberikan para petugas," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Pengukuhkan PPIH DKI Jakarta

Kukuhkan PPIH DKI, Sekda Joko Tekankan Kebersamaan dan Profesionalitas

Jumat, 03 Mei 2024 2643

63 Calon Petugas Haji Daerah asal DKI Ikuti Bimtek di Asrama Haji

63 Calon Petugas Haji DKI Ikut Bimtek

Selasa, 20 Februari 2024 7678

 143 Calon Petugas Haji Daerah asal DKI Ikut Tes Wawancara

143 Calon Petugas Haji Daerah asal DKI Ikut Tes Wawancara

Selasa, 30 Januari 2024 6711

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307237

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks