BBPOM DKI Gelar Pelatihan Fasilitator Pasar

Rabu, 08 Mei 2024 Reporter: Folmer Editor: Andry 4204

 BBPOM Jakarta Gelar Pelatihan Fasilitator Pasar Kawal Keamanan Pangan

(Foto: Folmer)

Balai Besar Pengawasan Obat Makanan (BBPOM) DKI Jakarta telah melaksanakan Program Pasar Pangan Aman Berbasis Komunitas melalui kegiatan pelatihan fasilitator pasar dalam upaya menjamin keamanan pangan bagi masyarakat. 

Bimtek bertujuan melatih petugas pengelola pasar agar mampu melakukan pengawasan

Pelatihan ini diikuti puluhan fasilitator dari 12 pasar tradisional yang tersebar di lima wilayah kota. Di antaranya Pasar Tomang Barat, Ganefo, Waru, Lenteng Agung, Gembrong Baru, Kedoya, Pos Pengumben, Santa,  Tebet Timur, Menteng Pulo, Rawamangun dan Kramat Jati. 

Kepala Balai Besar POM DKI Jakarta, Sofiyani Chandrawati Anwar mengatakan, pihaknya menyelenggarakan pelatihan fasilitator sebagai rangkaian tahapan Program Pasar Pangan Aman Berbasis Komunitas. 

“Bimtek bertujuan melatih petugas pengelola pasar agar mampu melakukan pengawasan terhadap bahan berbahaya yang sering disalahgunakan pada pangan, bahan maupun produk pangan yang diduga mengandung bahan berbahaya di pasar secara mandiri,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Rabu (8/5). 

Sofi berharap, pengelola pasar mampu melakukan pengawasan terhadap bahan pangan maupun produk pangan yang diduga berbahaya melalui sampling dan pengujian cepat menggunakan rapid test kit. 

"Sehingga petugas pasar bisa secara mandiri melakukan pengawasan kemanan pangan di pasar agar peredaran bahan berbahaya di pasar dapat dikendalikan,” tuturnya. 

Direktur Properti dan Perpasaran Perumda Pasar Jaya, Aristianto mengungkapkan, pengelola pasar merupakan garda terdepan untuk mengedukasi pedagang terkait penerapan keamanan pangan di pasar. 

“Kami tidak bisa bergerak sendiri untuk mengawal pangan aman, sehingga menggandeng komunitas. Di antaranya pedagang untuk diedukasi dan diarahkan supaya bersama mengawal, menjual pangan yang aman di pasar,” ucapnya.

Ia menjelaskan, Perumda Pasar Jaya saat ini mengelola 144 pasar tradisional yang telah beroperasi aktif setiap hari. Dari pelatihan ini,  perwakilan pengelola dari 12 pasar tradisional yang telah dilatih diharapkan akan menjadi agen atau kader pangan aman di pasar tradisional. 

"Termasuk dapat menyebarluaskan hasil pelatihan ini kepada fasilitator pasar lainnya. Sehingga tidak ada lagi bahan dan produk pangan mengandung bahan berbahaya beredar di pasar tradisional," pintanya. 

Sekadar diketahui, BBPOM DKI Jakarta juga menyerahkam paket pengujian cepat (rapid test kit) formalin, boraks rhodamine B dan methanyl yellow kepada pasar Tomang Barat dan pasar Ganefo yang merupakan pasar intervensi program Tahun 2024. 

BERITA TERKAIT
BBPOM di DKI Jakarta Gelar Forum Konsultasi Publik tahun 2024

BBPOM di DKI Jakarta Gelar Forum Konsultasi Publik

Senin, 29 April 2024 1831

BBPOM, Pemkot Jakbar, Program Prioritas Nasional, Keamanan Pangan Terpadu 2024

BBPOM-Pemkot Jakbar Dukung Program Prioritas Nasional Keamanan Pangan Terpadu

Rabu, 28 Februari 2024 6927

 BBPOM Jakarta Adakan Kunjungan ke Dinkes DKI Perkuat Pengawasan Obat Makanan

BBPOM di Jakarta - Dinkes DKI Perkuat Pengawasan Obat Makanan 

Kamis, 22 Februari 2024 8507

 BBPOM Jakarta Musnahkan Kosmetik Ilegal Bernilai Ratusan Juta

BBPOM di Jakarta Musnahkan Kosmetik Ilegal Bernilai Ratusan Juta

Kamis, 29 Februari 2024 10866

Pemkot Jakpus dan BBPOM DKI Gelar Pengawasan Takjil di Johar Baru

Pemkot Jakpus dan BBPOM DKI Gelar Pengawasan Takjil di Johar Baru

Kamis, 28 Maret 2024 8582

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks