Senin, 29 April 2024 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 1977
(Foto: TP Moan Simanjuntak)
Warga RT 01/01, Kelurahan Kembangan Utara, Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat mengapresiasi perbaikan Jalan Kompas yang kondisinya rusak lantaran sering terendam air hujan.
Ketua RT 01/01, Kelurahan Kembangan Utara, Aji mengatakan, selama ini Jalan Kompas, sering tergenang saat hujan deras karena luapan Kali Angke.
“Karena sering tergenang, aspal jalan menjadi rusak terkelupas dan bergelombang,” ujar Aji, Senin (29/4).
Dikatakan Aji, perbaikan jalan dilakukan setelah pihaknya bersama warga berkirim surat ke Satpel Bina Marga Kecamatan Kembangan. Tak berselang lama, perbaikan jalan kemudian dilakukan.
"Warga mengapresiasi perbaikan Jalan Kompas sehingga bisa dengan nyaman dilintasi kembali,” katanya.
Camat Kembangan, Joko Suparno menuturkan, perbaikan jalan selebar 4,5 meter dilakukan sepanjang 20 meter dengan dana CSR salah satu perusahaan yang berdomisili di kawasan tersebut.
“Perbaikan dilakukan dengan coran beton setebal 20 sentimeter dan diprakirakan rampung malam ini juga,” tandasnya.