Jalan Pemukiman Rusak di Kalisari Diperbaiki

Rabu, 03 April 2024 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 7853

Sudin Bina Marga Jaktim Aspal Jalan Rusak di Pemukiman Warga

(Foto: Nurito)

Jajaran Suku Dinas Bina Marga Jakarta Timur, memperbaiki jalan rusak di pemukiman warga Jalan Kenanga 2 GG H. Muin dan GG H Salibi 1 RT 001/002 Kelurahan Kalisari, Pasar Rebo. Ini menindaklanjuti usulan warga melalui Musrenbang 2023.

M enindaklanjuti usulan warga pada Musrenbang 2023

Kasudin Bina Marga Jakarta Timur, Benhard Hutajulu mengatakan,  perbaikan jalan dilakukan dengan melakukan pengaspalan. Jalan rusak yang diaspal ini panjangnya 83,3 meter dengan lebar bervariasi antara 1,2 hingga dua meter.

"Kita lakukan pengaspalan jalan lingkungan di pemukiman padat penduduk di Kalisari. Ini menindaklanjuti usulan warga pada Musrenbang 2023 yang datanya sudah tersimpan di info bank tahun 2024," ujar Benhard, Rabu (3/4).

Sementara, Kasatpel Bina Marga Kecamatan Pasar Rebo, Hasan Basri Rajagukguk menjelaskan, pengaspalan jalan lingkungan tersebut dilakukan pada malam hari agar tidak mengganggu aktivitas warga. Karena lokasi tersebut merupakan kawasan pemukiman padat penduduk.

"Kita juga koordinasi dengan pengurus RT/RW setempat, sehingga saat pelaksanaan, mereka turut mengawal agar pelaksanaannya berjalan tertib dan lancar," ungkap Hasan.

Sofyan (49), salah seorang warga sekitar menuturkan, kondisi jalan di lingkungannya memang sudah banyak berlubang dan tak nyaman untuk dilintasi kendaraan maupun pejalan kaki. Kondisi ini sudah terjadi sekitar setahun lalu.

'Terimakasih  jalan rusak ini sudah diperbaiki. Kami merasakan aman dan nyaman saat melintas," ungkapnya.

BERITA TERKAIT
Tiang PJU, Percantik, Jalan Laksamana Malahayati

251 Tiang PJU Percantik Jalan Laksamana Malahayati

Rabu, 29 November 2023 6921

 Sudin Bina Marga Jaktim Pasang 38 Neon Box Bertema Marhaban ya Ramadhan

38 Neon Box Bertema Ramadan Hiasi Jalan Protokol di Jaktim

Jumat, 15 Maret 2024 8901

 Sudin Bina Marga Jaktim Pasang Dua Railing di Tegal Amba

Bina Marga Jaktim Pasang Railing Pengaman di Dua Lokasi Berbeda

Kamis, 14 Maret 2024 7946

Anwar Minta Taman Viaduk Jatinegara Dijaga

Anwar Minta Taman Viaduk Jatinegara Dijaga

Senin, 04 Maret 2024 7295

Ini Program Sudin Bina Marga Jaktim di Tahun 2023 Lalu

Bina Marga Jaktim Telah Realisasikan Delapan Kegiatan Fisik

Kamis, 18 Januari 2024 7265

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468502

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307237

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks