Jalan Berlubang di Flyover Rawa Buaya Diperbaiki

Senin, 01 April 2024 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 7539

15 Titik Jalan Rusak di Flyover  Rawabuaya Diperbaiki

(Foto: Ilustrasi)

Suku Dinas (Sudin) Bina Marga Jakarta Barat memperbaiki jalan berlubang di Flyover Rawa Buaya, dari arah Cengkareng menuju Kembangan.

Perbaikan ini merespons laporan warga serta hasil monitoring petugas

Kasi Jalan dan Jembatan Sudin Bina Marga Jakarta Barat, Khairul Imam mengatakan, perbaikan dilakukan pada 15 titik mulai dari sepanjang flyover hingga Jalan Outer Ring Road di depan Gedung Orang Tua.

“Perbaikan ini merespons laporan warga serta hasil monitoring petugas,” ujar Khairul, Senin (1/4).

Dijelaskan Khairul, perbaikan dilakukan oleh tujuh personel Bina Marga serta menggunakan satu unit baby roller. Jalan berlubang yang diperbaiki memiliki ukuran bervariasi mulai dari ukuran 30x30 sentimeter hingga 40x80 sentimeter.

“Dengan diperbaikinya ruas jalan ini maka pengendara yang melintas dapat tetap merasakan aman dan nyaman,” katanya.

Sementara itu, Bambang Sutrisno (48), petugas keamanan salah satu kantor di kawasan tersebut mengapresiasi respons cepat petugas yang melakukan perbaikan jalan berlubang.

“Kami berterima kasih karena telah dilakukan perbaikan jalan berlubang. Pengendara yang melintas juga jadi aman dan nyaman,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dinas Bina Marga Intensifkan Pengecekan dan Perbaikan Jalan Rusak Selama Musim Hujan

Dinas Bina Marga Intensifkan Pengecekan dan Perbaikan Jalan Rusak

Jumat, 02 Februari 2024 8141

 2.245 Titik Jalan Rusak di Kelapa Gading Telah Diperbaiki

2.245 Titik Jalan Rusak di Kelapa Gading Telah Diperbaiki

Kamis, 23 November 2023 7806

Dinas Bina Marga Perbaiki 5.328 Titik Jalan Berlubang Selama Januari 2024

Dinas Bina Marga Perbaiki 5.328 Titik Jalan Berlubang Selama Januari 2024

Senin, 05 Februari 2024 7815

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468501

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307236

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285051

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283950

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282628

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks