Sudinsos Jaktim Salurkan 750 Boks Makan Siap Saji untuk Penyintas Genangan

Selasa, 26 Maret 2024 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 7545

Sudinsos Berikan Bantuan 750 Boks Makan Siap Saji Penyintas Genangan

(Foto: Istimewa)

Jajaran Suku Dinas Sosial (Sudinsos) Jakarta Timur, Senin (25/3) kemarin, menyalurkan 750 boks makan siap saji kepada warga penyintas genangan yang tersebar di wilayah Kelurahan Kampung Melayu dan Bidara Cina.  

 D iberikan pada warga untuk kebutuhan buka puasa.

Plt Kasudin Sosial Jakarta Timur, Abdul Salam mengungkapkan, sebanyak 400 boks makanan siap saji berikut air mineral dibagikan kepada warga terdampak genangan akibat luapan Ciliwung di wilayah Kelurahan Kampung Melayu, Jatinegara. Kemudian 350 boks untuk warga di wilayah Kelurahan Bidara Cina, Jatinegara.

"Bantuan makan siap saji ini diberikan pada warga untuk kebutuhan buka puasa. Karena mereka rumahnya terdampak genangan akibat luapan Kali Ciliwung kemarin," papar Alam, Selasa (26/3).

Kepala Seksi Perlindungan Jaminan dan Rehabilitasi Sosial Sudin Sosial Jakarta Timur, Deni Triyanto menambahkan, bantuan makan siap saji ini diberikan karena adanya permintaan dari pihak kelurahan.

Untuk penyintas genangan di wilayah Kelurahan Cawang, Kramat Jati, jelas Deni, pihaknya memberikan bantuan enam item natura  berupa 200 kantong beras ukuran 5 kg, 200 dus mie instan, 400 pack biskuit, 600 kaleng sarden 200 pack kecap manis dan 50 dus air mineral.

"Khusus untuk Kelurahan Cawang tidak mengajukan bantuan makan siap saji, jadi hanya  diberikan natura," pungkas Deni.

BERITA TERKAIT
Hujan Deras Semalam, Sisakan 6 Titik Genangan

6 Titik di Jaktim Masih Tergenang

Kamis, 25 Februari 2016 7141

 Sudin SDA Jakpus Kerahkan 20 Petugas Tangani Banjir di RW 07 Rawajati

Sudin SDA Jaksel Bersihkan Lumpur Sisa Banjir di Rawajati

Rabu, 09 Oktober 2019 1487

Petugas Gabungan Bersihkan Sampah dan Lumpur Sisa Banjir di Kampung Melayu

Petugas Bersihkan Sampah Sisa Banjir di Kampung Melayu

Senin, 10 Februari 2020 1917

Peningkatan Debit Air Ciliwung Tak Banjiri Kampung Pulo

Peningkatan Debit Air Ciliwung Tak Banjiri Kampung Pulo

Sabtu, 05 Maret 2016 6270

Sistem Peringatan Dini Efektif Peringatkan Warga

Sistem Peringatan Dini Efektif Peringatkan Warga

Sabtu, 05 Maret 2016 3365

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468509

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307248

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285058

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283958

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282633

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks