Pembangunan JAK Kali Cakung Lama Menjadi Usulan Prioritas Musrembang Rawa Terate

Selasa, 05 Maret 2024 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 7449

Pembangunan JAK Kali Cakung Lama Menjadi Usulan Prioritas Musrembang Rawa Terate

(Foto: Nurito)

Pembangunan jembatan antar kampung (JAK) di atas Kali Cakung Lama, Jalan Krama Yudha Gang Haji Dapet RT 03/05, menjadi usulan prioritas dalam Musrembang Kelurahan Rawa Terate, Cakung, Selasa (5/3). Musrembang dipimpin Kabag Tata Pemerintahan Kota Jakarta Timur, Nuke Desri P.

Pemprov DKI tidak bisa menganggarkan pembangunan JAK di atas kali yang dikelola pusat. 

Menurut Nuke, Musrenbang ini sebagai wadah menjaring aspirasi masyarakat dalam pembangunan. Baik berupaya usulan fisik maupun non fisik.

"Melalui Musrenbang ini, kita serap aspirasi masyarakat. Tentunya harus ada skala prioritas yang diusulkan untuk direalisasikan," ujar Nuke.

Sementara, Sekretaris Kelurahan Rawa Terate Daniel Wisnu Parulian menyatakan, pembangunan JAK sangat dibutuhkan masyarakat di wilayah RT 03/05. Namun, karena Kali Cakung Lama di bawah kewenangan Balai Besar Wilayah Sungai Ciliwung Cisadane (BBWSCC) pihaknya harus koordinasi terlebh dahulu dengan pemerintah pusat.

"Karena Pemprov DKI tidak bisa menganggarkan pembangunan JAK di atas kali yang dikelola pusat. Makanya harus dikoordinasikan terlebih dulu," kata Daniel.

Selain pembangunan JAK, jelas Daniel, usulan prioritas lainnya adalah perbaikan jalan lingkungan di RW  04 sepanjang 3.200 meter. Karena RW 4 bukan RW kumuh maka usulannya diajukan ke Sudin Bina Marga. 

Sedangkan lima RW lainnya Jalan lingkungan sudah diaspal Sudin Perumahan melalui program Community Action Plan (CAP) yang dieksekusi melalui program Collaborative Implementation Program (CIP)

Disebutkan Daniel, dalam Musrembang ini total ada 26 usulan yang terdiri dari tujuh usulan fisik dan 19 usulan barang yang diajukan masyarakat.

BERITA TERKAIT
Sembilan Usulan Musrembang di Balekambang Dikerjakan Tahun Ini

Sembilan Usulan Musrembang Kelurahan Balekambang Dikerjakan Tahun Ini

Senin, 04 Maret 2024 7254

Anwar Minta Taman Viaduk Jatinegara Dijaga

Anwar Minta Taman Viaduk Jatinegara Dijaga

Senin, 04 Maret 2024 7295

 40 Usulan Dibahas di Musrenbang Kelurahan Munjul

40 Usulan Dibahas di Musrenbang Kelurahan Munjul

Senin, 04 Maret 2024 6993

35 Usulan Dibahas di Musrenbang Kelurahan Susukan

35 Usulan Dibahas di Musrenbang Kelurahan Susukan

Jumat, 01 Maret 2024 8134

Kelurahan Cempaka Putih Barat Lanjutkan 50 Usulan ke Musrenbang Kecamatan

50 Usulan Kelurahan Cempaka Putih Barat Diteruskan ke Kecamatan

Sabtu, 02 Maret 2024 7931

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307238

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks