Selasa, 04 Agustus 2015 Reporter: Suparni Editor: Widodo Bogiarto 3212
(Foto: Suparni)
Aktivitas pelayaran di Pelabuhan Kali Adem, Pluit, Jakarta Utara, ternyata tidak terpengaruh kegiatan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang tengah meresmikan layanan perbankan di atas kapal di lokasi yang sama.
"Kami tetap melakukan aktivitas normal. Hanya penumpang yang biasanya melalui pintu utama dialihkan lewat pintu lain," kata Was Wis Hendardi, Kepala Pelabuhan Kali Adem, Selasa (4/8).
Was Wis menuturkan , pihaknya pelabuhan tetap berupaya memberikan pelayanan maksimal kepada penumpang yang melewati Pelabuhan Kali Adem.
Menurut Was Wis, sejak pagi tercatat ada tujuh kapal pemberangkatan menuju Kepulauan Seribu. Lima diantaranya kapal tradisional atau kapal ojek dan dua lainnya KM Kerapu serta kapal milik Dinas Perhubungan dan Transportasi DKI Jakarta.