Guru Agama dan Kepala Sekolah Disosialisasikan Nilai Kebangsaan

Senin, 26 Februari 2024 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 6998

Pemkot Jakpus dan Densus 88 Gelar Sosialisasi Kebangsaan

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Sebanyak 200 guru agama dan kepala sekolah di Jakarta Pusat, Senin (26/2), disosialisasikan tentang nilai kebangsaan dan pencegahan gangguan intoleransi, radikalisme, ekstrimisme dan terorisme (Ired). Kegiatan digelar Pemerintah Kota Jakarta Pusat dan Detaseemen Khusus (Densus) 88.

Pencegahan gangguan intoleransi, radikalisme, ekstrimisme dan terorisme (Ired ).

Kepala Bagian Kesejahteraan (Kesra) Setko Jakarta Pusat, Ahmad Joehandi mengatakan, sosialisasi bertujuan menciptakan situasi kondusif dalam rangka mewujudkan Indonesia damai. Kegiatan sengaja menyasar lingkungan sekolah agar dapat menyentuh generasi muda.

"Pembentukan karakter generasi muda sangat tergantung lingkungan. Karena itu, sosialisasi ini sangat tepat, dimulai dari sekolah," katanya, Senin (26/2).

Melalui sosialisasi ini, Ahmad berharap, pihak sekolah bisa mengimplementasikan penyebaran nilai-nilai kebangsaan dan Pancasila untuk membentuk pelajar yang berkarakter, bertakwa, berakhlak dan memahami kebhinekaan global.

"Kita harap nilai-nilai Pancasila seperti kebersamaan, mendahulukan orang lain dan toleransi akan mengakar. Makanya kegiatan ini dimulai dari sekolah di mana generasi muda berkembang," tegasnya.

Harapan serupa diutarakan Wali Kota Jakarta Pusat, Dhany Sukma. Dia berharap, peserta dapat menyerap dan menyebarkan pemahaman materi yang disampaikan dalam kegiatan. Sehingga, paham intoleransi, radikalisme, ekstrimisme dan terorisme bisa ditangkal agar tidak berkembang di wilayah Jakarta Pusat.

"Penguatan di sekolah itu penting. Yang bisa menanamkan pemahaman ya pemimpin di sekolah karena sehari-hari berinteraksi dengan para murid," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 40 Pelajar SMPN 286 Disosialisasikan Sekolah Aman Bencana

Sosialisasi Sekolah Aman Bencana Digelar di SMPN 286 Jakarta

Rabu, 21 Februari 2024 7867

Walkot Jakbar Apresiasi Seminar Kebangsaan di Kelapa Dua

Walkot Jakbar Apresiasi Seminar Kebangsaan tentang Pemilu Damai

Sabtu, 04 November 2023 6762

 40 Pelajar SMPN 286 Disosialisasikan Sekolah Aman Bencana

Sosialisasi Sekolah Aman Bencana Digelar di SMPN 286 Jakarta

Rabu, 21 Februari 2024 7867

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468524

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307263

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285069

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283966

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282640

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks