Kantor Lurah Semanan dan Kantor Camat Cengkareng Bakal Direnovasi

Selasa, 13 Februari 2024 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 7193

Kantor Lurah Semanan dan Camat Cengkareng Akan Direhab

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Pemerintah Kota Jakarta Barat bakal merenovasi Kantor Lurah Semanan di Kecamatan Kalideres dan Kantor Kecamatan Cengkareng pada tahun ini. Renovasi dilakukan untuk mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat.

Untuk pengerjaannya akan dimulai bulan Mei hingga Juni

Kabag Pemerintahan Setko Jakarta Barat, Rano Rahmat Effendi mengatakan, untuk Kantor Lurah Semanan akan dilakukan renovasi dengan kategori berat menggunakan APBD sebesar Rp 13 miliar. Renovasi di antaranya menyasar pada penataan kembali ruangan dengan sekat-sekat baru, perbaikan kamar mandi dan toilet.

“Serta pembangunan gedung baru berlantai dua seluas 80 meter persegi di samping kantor lurah,” ujar Rano, Selasa (13/2).

Sedangkan untuk Kantor Camat Cengkareng dilakukan renovasi dengan kategori rehab total yang program kegiatannya di bawah Biro Lingkungan Hidup Provinsi DKI Jakarta dengan anggaran di atas Rp 32 miliar. Menurutnya, dana pembangunan tidak berasal dari APBD melainkan melalui skema pembiayaan dari Surat Persetujuan Penunjukan Penggunaan Lokasi atau Lahan (SP3L), yaitu dari kewajiban para pengembang.

Ditambahkan Rano, renovasi Kantor Camat Cengkareng dilakukan karena usia bangunan yang termasuk kategori lama sehingga dinilai kurang nyaman dan kondusif untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat. Alhasil, keberadaan bangunan akan ditata ulang hingga rapi, nyaman, dan indah.

“Untuk pengerjaannya akan dimulai bulan Mei hingga Juni. Lama pengerjaan enam sampai tujuh bulan. Namun diupayakan bisa lebih cepat selesai,” tandas Rano.

Rano juga berharap renovasi yang dilakukan dapat memberikan kenyamanan bagi pegawai dan pengunjung sehingga diharapkan bisa memberikan pelayanan lebih baik kepada masyarakat.

BERITA TERKAIT
PT Transjakarta Tingkatkan Kapasitas Halte Puri Beta II

Halte Puri Beta II Transjakarta Selesai Direhab

Rabu, 26 September 2018 5039

Dispora Rehab Total Dua Gelanggang Remaja Tahun Ini

Dua Gelanggang Remaja Bakal Direnovasi Total Tahun Ini

Selasa, 16 Januari 2024 7114

Rehab Sedang Kantor Kecamatan Johar Baru Capai 31 Persen

Renovasi Kantor Kecamatan Johar Baru Terus Dikebut

Kamis, 05 Oktober 2023 5093

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468522

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307261

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285068

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283965

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282639

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks