Korsleting Listrik Jadi Penyebab Kebakaran Rumah Kontrakan di Kapuk

Senin, 05 Februari 2024 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 6800

Gulkarmat Jakbar Berhasil Padamkan Kebakaran di Kapuk

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Barat berhasil memadamkan kobaran api yang menghanguskan tiga pintu rumah kontrakan di Jalan Tenis Raya, RT 05/08, Kelurahan Kapuk, Kecamatan Cengkareng, Senin (5/2) pagi.

Penyebab kebakaran diduga berasal dari korsleting listrik

Kasi Operasi Sudin Gulkarmat Jakarta Barat, Syarifudin mengatakan, pihaknya mendapatkan informasi kebakaran dari seorang warga pada pukul 04.40 WIB. Pihaknya langsung menerjunkan 15 unit mobil pemadam kebakaran berikut 75 personel ke lokasi kejadian.

“Pemadaman dimulai pukul 04.15 WIB dan dinyatakan selesai pada pukul 06.10 WIB. Penyebab kebakaran diduga berasal dari korsleting listrik dari lantai dua salah satu kontrakan,” ujar Syarifudin.

Lurah Kapuk, Achmad Subhan menuturkan, luas area yang terbakar seluas 60 meter persegi. Untuk kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah.

“Akibat kejadian ini, tiga Kepala Keluarga (KK) atau lima jiwa kehilangan tempat tinggal dan saat ini ditampung sementara di rumah tetangga,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Korsleting Listrik Jadi Penyebab Kebakaran Rumah di Srengseng

Korsleting Listrik Jadi Penyebab Kebakaran Rumah di Srengseng

Jumat, 02 Februari 2024 7890

 Gulkarmat Jakbar Berhasil Padamkan Kebakaran di Jelambar

Kebakaran Rumah Berlantai Tiga di Jelambar Berhasil Dipadamkan

Selasa, 30 Januari 2024 6878

 Gulkarmat Jakbar Berhasil Padamkan Kebakaran di Jelambar

Kebakaran Rumah Berlantai Tiga di Jelambar Berhasil Dipadamkan

Selasa, 30 Januari 2024 6878

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks