Kebakaran Rumah Berlantai Tiga di Jelambar Berhasil Dipadamkan

Selasa, 30 Januari 2024 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 7115

 Gulkarmat Jakbar Berhasil Padamkan Kebakaran di Jelambar

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Barat berhasil mengatasi kebakaran rumah berlantai tiga di Jalan Hadiah I, RT 11/03, Kelurahan Jelambar, Kecamatan Grogol Petamburan, Selasa (30/1) sore.

Kami kerahkan 10 unit mobil pemadam berikut 50 personel

Perwira Piket Sudin Gulkarmat Jakarta Barat, Djoko Susilo mengatakan, kebakaran di lokasi tersebut terjadi pada pukul 16.00. Objek yang terbakar yakni sebuah rumah berlantai tiga berukuran 200 meter persegi yang juga dijadikan sebagai lokasi bengkel.

“Kami kerahkan 10 unit mobil pemadam berikut 50 personel,” ujar Djoko.

Dikatakan Djoko, untuk penyebab kebakaran yang menghanguskan hampir seluruh bangunan rumah diduga berasal dari korsleting listrik. Kebakaran berasal dari plafon rumah di lantai tiga. Adapun kerugian yang ditimbulkan ditaksir mencapai Rp 300 juta.

Plt Lurah Jelambar, Henny Agustini menambahkan, rumah yang terbakar selain sebagai tempat tinggal juga dijadikan tempat usaha bengkel.

“Penyebabnya kebakaran dari korsleting listrik. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sudinsos Jakut Bantu Penyintas Kebakaran di RW 04 Pegangsaan Dua

Sudinsos Jakut Bantu Penyintas Kebakaran di RW 04 Pegangsaan Dua

Jumat, 26 Januari 2024 7753

 Pemicu Kejadian Kebakaran di Jakpus selama 2023 Didominasi Korsleting Listrik

Kebakaran di Jakpus Mayoritas Akibat Korsleting Listrik

Kamis, 25 Januari 2024 6552

 Puluhan Personel Gabungan Evakuasi Pohon Tumbang di Pulogebang

Personel Gabungan Evakuasi Pohon Tumbang di Pulogebang

Selasa, 30 Januari 2024 6739

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469036

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307805

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284358

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260979

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196602

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks