Pembangunan Saluran Kantor Lurah Rawasari Rampung Pertengahan Februari

Jumat, 02 Februari 2024 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 7944

Pembangunan Saluran Kantor Lurah Rawasari Rampung Pertengahan Februari

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Pembangunan saluran air Kantor Lurah Rawasari, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, yang dikerjakan sejak dua pekan lalu, ditargetkan selesai pertengahan Februari ini.

Progresnya sudah sekitar 40 persen. 

Kasatpel SDA Kecamatan Cempaka Putih, Subandi mengatakan, saluran yang dibangun ini memiliki ukuran lebar 40 sentimeter, dengan panjang mencapai 50 meter.

"Karena bangun baru, tahap awal kita lakukan pembentukan trase. Pekerjaan setiap hari melibatkan 20 petugas PJLP," katanya, Jumat (2/2).

Menurut Subandi, nantinya saluran air akan disambungkan ke saluran di Jalan Pramuka Sari I RT.14/08, Kelurahan Rawasari, Cempaka Putih. Hingga kini, pekerjaan sudah meliputi sepanjang sekitar 20 meter.

"Progresnya sudah sekitar 40 persen. Kalau tidak ada kendala lapangan dua pekan lagi rampung," tegasnya.

Lurah Rawasari, Mohammad Arief mengungkapkan , pihaknya mengajukan pembangunan saluran baru lantaran akses dari saluran lama ke arah lahan di belakang kantornya sudah tidak bisa dipakai. Hal itu disebabkan pemilik ingin memanfaatkan lahan, sehingga akses saluran air  tertutup.

"Solusinya kita meminta pembangunan saluran baru ke SDA. Semoga pekerjaannya bisa segera rampung," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pembuatan Saluran Air di Jalan H. Lisan Capai 95 Persen

Pembangunan Saluran Air di Jalan Haji Lisan Capai 95 Persen

Kamis, 01 Februari 2024 6682

Saluran Air di Jalan Sawah Lio Diperbaiki

Saluran Air di Jalan Sawah Lio Diperbaiki

Senin, 29 Januari 2024 6415

Genangan di Jalan Kemang Utara IX Surut Total

Genangan di Jalan Kemang Utara IX Surut Total

Rabu, 31 Januari 2024 6384

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks