Petugas PPSU Atasi Genangan di Jalan Kelapa Dua

Selasa, 30 Januari 2024 Reporter: Anita Karyati Editor: Toni Riyanto 6430

Petugas PPSU Atasi Genangan di Jalan Kelapa Dua

(Foto: Anita Karyati)

Sebanyak tujuh petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) dikerahkan untuk menangani genangan di Pulau Kelapa Dua, Jalan Kelapa Dua, RT 03/05, Kelurahan Pulau Kelapa, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, Kepulauan Seribu.

Sudah lancar lagi dan genangan surut

Lurah Pulau Kelapa, Muslim mengatakan genangan terjadi akibat hujan deras yang mengguyur cukup lama dan saluran tersumbat sedimentasi lumpur dan sampah.

"Petugas PPSU langsung melakukan pembersihan sedimen lumpur dan sampah agar air bisa mengalir lancar dan genangan cepat surut," ujarnya, Selasa (30/1).

Menurutnya, saat terjadi hujan deras dan debit air di saluran meningkat, sampah-sampah dari hulu turut terbawa dan menumpuk.

"Jenis sampah ini seperti plastik, kemasan sisa makanan dan minuman hingga daun kering. Usai dibersihkan air di saluran sudah lancar lagi dan genangan surut," terangnya.

Ia meminta warga maupun wisatawan untuk bisa ber sama-sama menjaga kebersihan lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan.

"Jangan buang sampah sembarangan, terutama di saluran air. Kalau ada sumbatan dan genangan kita juga yang merasakan dampaknya, mobilitas atau aktivitas jadi terganggu," ungkapnya.

Sementara itu, Ketua RW 05, Kelurahan Pulau Kelapa, Ali Usman memberikan apresiasi kepada petugas PPSU yang cepat mengatasi genangan di wilayahnya.

"Jalan Kelapa Dua memang berada di area cekungan sehingga rawan genangan. Setiap hujan deras sering terjadi genangan, namun petugas PPSU selalu sigap," tandasnya.

BERITA TERKAIT
PPSU Rawabuaya Bersihkan Sampah dan Tali Air di Tiga Titik Wilayah

Antisipasi Genangan, Tali Air di Rawa Buaya Dibersihkan

Senin, 29 Januari 2024 6531

Saluran Air di Jalan Sawah Lio Diperbaiki

Saluran Air di Jalan Sawah Lio Diperbaiki

Senin, 29 Januari 2024 6415

Tali Air dan Manhole di Jalan Pegangsaan Timur Dibersihkan

Tali Air dan Manhole di Jl Pegangsaan Timur Dibersihkan

Senin, 29 Januari 2024 6720

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks