Jumat, 26 Januari 2024 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 7667
(Foto: TP Moan Simanjuntak)
Kelurahan Tegal Alur, Kecamatan Kalideres terus menekankan pentingnya monitoring dan edukasi Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN). Salah satunya melalui giat Gerebek PSN yang berlangsung di RT 11/02, Jumat (26/1).
Lurah Tegal Alur, Dwi Kurniasih mengatakan, Gerebek PSN di wilayah RT 11/02 diikuti 35 petugas gabungan dari unsur Satpol PP, ASN kelurahan, kader Jumantik, kader PKK, Dasawisma, RT/RW, dan petugas PPSU.
“Kami sasar wilayah padat hunian yang rawan keberadaan sarang nyamuk Aedes Aegypti,” ujar Dwi Kurniasih.
Dalam kegiatan itu, sambung Dwi, pihaknya menemukan jentik nyamuk yang terdapat di halaman rumah warga, seperti di ember, galon, dan pot bunga yang langsung dimusnahkan oleh petugas.
“Selain monitoring kami juga edukasi warga tentang Demam Berdarah Dengue (DBD). Dengan rutin melakukan monitoring dan edukasi kami berharap kasus DBD dapat ditekan,” katanya.
Mursan Muhadi (61), warga setempat menyambut baik gerebek PSN yang digelar jajaran Kelurahan Tegal Alur. Ia berharap, kegiatan ini dapat menekan kasus DBD di wilayahnya.
“Kami menyambut baik kegiatan PSN di wilayah kami. Ini sangat bermanfaat bagi kesehatan warga juga,” tandasnya.