Minggu, 02 Agustus 2015 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Lopi Kasim 6582
(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)
Puluhan bangunan semi permanen, lapak pedagang kaki lima (PKL) kandang ayam di Pademangan, Jakarta Utara, ditertibkan petugas dalam kegiatan operasi semut, Minggu (2/8).
"Sebetulnya itu kewenangan PT KAI, tapi kita mengedukasi masyarakat dalam menjaga dan peduli kepada kebersihan," ungkap Kepala Dinas Kebersihan DKI Jakarta, Isnawa Aji, Minggu (2/8).
Dikatakan Isnawa, lapak PKL dan bangunan liar di bantaran rel kereta harus dibersihkan. Pasalnya, ada undang-undang perkeratapian yang mengatur ruang pengawasan jalur dan pengamanan lintasan kereta api. Jalur perlintasan kereta api harus steril dari hunian dan bangunan liar.
"Dengan keberadaan warung-warung, otomatis menjadi tempat berkumpulnya masyarakat, itu sangat dilarang, karena rawan kecelakaan," ujarnya.
Sementara, Camat Pademangan, Yusuf Madjid mengatakan, sebanyak delapan truk sampah dikerahkan untuk mengangkut sisa-sisa penertiban bangunan dan lapak liar di rel sekitar stasiun Ancol. "Kita kerahkan empat truk dari Seksi Kebersihan Kecamatan Pademangan, dan empat truk lagi dari Sudin Kebersihan Jakarta Utara," terangnya.