Senin, 15 Januari 2024 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Toni Riyanto 6994
(Foto: Tiyo Surya Sakti)
Antusiasme masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya dalam Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024 di Kelurahan Rawajati, Kecamatan Pancoran, Jakarta Selatan cukup tinggi. Hal ini setidaknya tercermin dari membludaknya pengurusan Daftar Pemilihan Tambahan (DPTb).
Ketua Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kelurahan Rawajati, Mohammad Eduard mengatakan, pendaftaran DPTb sudah dibuka sejak September tahun 2023.
"Hari ini menjadi hari terkahir pengurusan DPTb. Hingga pukul 16.00 sudah ada 900 orang yang mengurus DPTb. Pendaftaran masih akan dibuka hingga pukul 23.59," ujarnya, Senin (15/1).
Eduard menjelaskan, sosialisasi terkait DPTb gencar dilakukan agar masyarakat
bisa menggunakan hak pilihnya dalam Pemilu tahun ini."Sosialisasi kita lakukan di antaranya, di lingkungan permukiman warga, sekolah hingga perkantoran," terangnya.
Sementara itu, Sekretaris Kelurahan Rawajati, Fajar Muhamad Reza menuturkan, masyarakat yang mendaftar DPTb melalui PPS Kelurahan Rawajati mayoritas ber-KTP luar daerah yang tinggal di Apartemen Kalibata City maupun pekerja yang sedang berdinas di kantor-kantor sekitar Kelurahan Rawajati.
"Jumlah TPS di Kelurahan Rawajati ada 74, nantinya kita menyesuaikan arahan KPU untuk penempatan DPTb itu," bebernya.
Reza berharap, dengan kerja keras dan koordinasi yang baik dari semua pihak dalam memberikan layanan DPTb akan membuat suasana pemilu semakin kondusif dan hak-hak warga untuk memilih tersalurkan dengan baik.
"Kita berikan layanan dengan maksimal sampai nanti malam untuk memastikan masyarakat dapat menggunakan hal pilihnya pada 14 Februari 2024," tandasnya.