124 Lokasi di Jakut Telah Ditata Jadi Kawasan Unggulan

Senin, 01 Januari 2024 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 7465

124 Lokasi di Jakut Telah Ditata Jadi Kawasan Unggulan

(Foto: Nugroho Sejati)

Sebanyak 124 lokasi yang tersebar di 31 kelurahan dari enam kecamatan di Jakarta Utara, telah ditata jadi kawasan unggulan selama 2023.

Ke depan kita ingin inisiatif dan usulan datangnya dari RW. 

Wali Kota Jakarta Utara, Ali Maulana Hakim mengatakan, 124 lokasi yang awalnya tergolong kumuh, semrawut, terbengkalai dan tidak terawat itu, kini sudah menjadi taman atau ruang terbuka hijau yang asri, nyaman dan rapih.

Secara teknis, ungkap Ali, penataan kawasan unggulan ini dikoordinasikan oleh Wali Kota dengan ruang lingkup implementasi penataan kawasan kelurahan.

"Jadi setiap kelurahan dicari lokasi yang berantakan untuk dilakukan penataan secara bertahap," katanya, Senin (1/1).

Dijelaskan Ali, setiap kelurahan melakukan penataan di satu lokasi yang telah ditetapkan selama tiga bulan. Dalam satu tahun, setiap kelurahan melakukan penataan terhadap empat lokasi kawasan unggulan.

Dalam melaksanakan penataan, setiap kelurahan dapat melakukan sinergi dengan organisasi perangkat daerah (OPD) atau  CSR.

Diakui Ali, pada 2023 lalu inisiatif kegiatan masih berasal dari jajaran pemerintahan. Masyarakat baru sekadar dilibatkan berpartisipasi dan menjaga keberlanjutan hasil penataan kawasan unggulan.

"Ke depan kita ingin inisiatif dan usulan datangnya dari RW. Sehingga penataan ini menjadi gerakan masyarakat, minimal mereka menata di lingkungan sekitar rumah," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Penataan Kawasan Enam Kelurahan di Kepulauan Seribu Selesai

Penataan Kawasan Enam Kelurahan di Kepulauan Seribu Selesai

Sabtu, 30 Desember 2023 8182

Title  Realisasi Penataan Kawasan Unggulan Kelurahan di Jakarta Barat Capai 100 Persen

Penataan Kawasan Unggulan di Jakarta Barat Rampung

Jumat, 29 Desember 2023 8152

Pemkot Jaksel Pastikan Seluruh Penataan

Program Penataan Kawasan di Jaksel Rampung 100 Persen

Selasa, 26 Desember 2023 8371

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307237

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks