Pemkab Kepulauan Seribu Bertekad Pertahankan Lingkungan yang Harmonis

Senin, 11 Desember 2023 Reporter: Anita Karyati Editor: Budhy Tristanto 7092

Pemkab Kepulauan Seribu Terima Penghargaan KKPHAM

(Foto: Anita Karyati)

Menciptakan lingkungan sosial yang harmonis dalam karakteristik masyarakat paternalistik dengan perbedaan agama, suku dan adat budaya, akan terus dipertahankan jajaran Pemkab Kepulauan Seribu.

Ini merupakan penghargaan yang luar biasa bagi kami

Hal ini ditegaskan Wakil Bupati Kepulauan Seribu, Muhammad Fadjar Churniawan, usai menerima penghargaan Kabupaten/Kota Peduli HAM dari Kementerian Hukum dan HAM RI, melalui Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta, Senin  (11/12) . 

"Penghargaan ini bukan hanya untuk Pemkab tetapi dedikasi untuk semua lapisan masyarakat Pulau Seribu, yang menjadi kunci untuk memastikan keharmonisan dalam keberagaman. Ini merupakan tantangan bersama yang membutuhkan kerja keras dan keterlibatan semua pihak," tuturnya. 

Ditegaskan Fadjar, penghargaan ini menjadi motivasi bagi jajarannya untuk sungguh-sungguh dan berinovasi dalam menerapkan HAM demi terciptanya kehidupan sosial yang harmonis di Kepulauan Seribu.

"Ini merupakan penghargaan yang luar biasa bagi kami," tukasnya.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta, Ibnu Chuldun menambahkan, penghargaan ini diberikan dalma rangka peringatan Hari HAM Sedunia ke-75.

Dia juga mengapresiasi Pemprov DKI Jakarta yang telah bersinergi dalam upaya penerapan hukum dan HAM di masyarakat.

“Terima kasih atas kerja sama yang telah dilakukan selama ini. Ke depan kita tingkatkan dalam bentuk komunitas Peduli HAM di daerah untuk mengurangi tawuran antar pelajar,” pungkasnya.

BERITA TERKAIT
Pemprov DKI Raih Dua Penghargaan di Peringatan Hari HAM Sedunia ke-75

Pemprov DKI Raih Dua Penghargaan di Peringatan Hari HAM Sedunia ke-75

Senin, 11 Desember 2023 6992

Tiga Pokdakan Kepulauan Seribu Terima Apresiasi Dinas KPKP

Tiga Pokdakan Kepulauan Seribu Raih Penghargaan dari Dinas KPKP

Senin, 11 Desember 2023 7037

Pemprov DKI Jakarta, Penghargaan, Pembangunan Zona Integritas, Kementerian PAN-RB

Pemprov DKI Raih Dua Penghargaan Pembangunan Zona Integritas dari KemenPAN-RB

Jumat, 08 Desember 2023 10504

Pemkot jaktim Terima Penghargaan Sebagai Kota Peduli HAM

Pemkot Jaktim Dapat Penghargaan Kota Peduli HAM 2023

Senin, 11 Desember 2023 8867

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307877

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks