Selasa, 05 Desember 2023 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Andry 6856
(Foto: Tiyo Surya Sakti)
Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin membuka kegiatan Satpol PP Goes to School di SMAN 34, Pondok Labu, Cilandak.
Munjirin menilai, kegiatan ini dapat memberikan pemahaman kepada pelajar mengenai fungsi dan tugas Satpol PP dalam memberikan pelayanan kepada warga.
"Saya ucapkan terima kasih kepada SMAN 34 yang sudah menerima rombongan Satpol PP Jakarta Selatan," ujarnya, Selasa (5/12).
Pada kegiatan ini, Munjriin secara simbolis sekaligus memberikan seperangkat alat olahraga dari Suku Dinas Pemuda dan Olahraga (Sudinpora) Jakarta Selatan.
Alat olahraga tersebut diharapkan dapat memicu pelajar SMAN 34 meraih prestasi di bidang olahraga dan menghindari kegiatan negatif.
"Saya berharap, SMAN 34 ke depan akan menorehkan prestasi yang membanggakan, baik dari segi pendidikan maupun bidang olahraga," ucap Munjirin.
Kepala Satpol PP Jakarta Selatan, Nanto Dwi Subekti menjelaskan, kegiatan yang dihadiri 1.000 pelajar ini merupakan program rutin.
Tujuannya mensosialisasikan
penegakan Peraturan Daerah (Perda) Nomor 8 Tahun 2007 tentang Ketertiban Umum."Kita ingin jadikan pelajar mitra Satpol PP dalam menyebarluaskan berbagai aturan," tandasnya.