Sabtu, 18 November 2023 Reporter: Erikyanri Maulana Editor: Erikyanri Maulana 10230
(Foto: doc)
Sekitar 50 anggota tingkat penegak dan pandega Pramuka mengikuti edukasi soal pencegahan HIV/AIDS oleh Komisi Penanggulangan AIDS Provinsi (KPAP) DKI Jakarta di Gedung Kwarda Pramuka DKI Jakarta, Jalan Dipenogoro, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (18/11).
Plt Kabid Promosi dan Pencegahan KPAP DKI Jakarta, Taufik Alief Fuad mengatakan, tujuan digelarnya edukasi ini agar para peserta dapat mengetahui dan mengerti tentang pencegahan HIV/AIDS.
“Para peserta juga diedukasi bahwa HIV/AIDS dapat menular melalui jarum suntik, tranfusi darah, hubungan seks yang diakibatkan gonta ganti pasangan, serta Air Susu Ibu (ASI) yang terinveksi HIV,” ujar Taufik.
Dalam kesempatan itu, dikatakan Taufik, pihaknya juga memberikan strategi komunikasi dalam menghadapi orang yang hidup dengan HIV dan perlunya sinergisitas yang berkesinambungan dengan melibatkan anggota Pramuka dalam penanggulangan HIV/AIDS.
“Kami berharap para peserta dapat memahami informasi HIV/AIDS secara benar dan mampu mengetuktularkan secara berkesinambungan kepada teman sebaya,” katanya.
Sekretaris Kwarda Pramuka DKI Jakarta, Triadi menuturkan, kegiatan ini diikuti 50 anggota Pramuka tingkat penegak dan pandega perwakilan dari ranting, cabang, dan daerah se-DKI Jakarta.
“Tentu kami menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan ini sehingga Pramuka Jakarta dapat menjadi pionir edukasi kepada teman sebaya untuk menyebarluaskan informasi yang didapat terkait pencegahan HIV/AIDS,” tandasnya.
Reporter: TP Moan