Upacara Peringatan Hari Pahlawan di Jakut Berlangsung Khidmat

Jumat, 10 November 2023 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 7082

Upacara Peringatan Hari Pahlawan di Jakut Berlangsung Khidmat

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Ratusan ASN jajaran Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara, Jumat (10/11), mengikuti kegiatan Upacara Peringatan Hari Pahlawan ke-78. Kegiatan yang bertemakan "Semangat Pahlawan Untuk Masa Depan Bangsa dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan" digelar di Halaman Plaza Barat, Kantor Wali Kota Administrasi Jakarta Utara.

Tema yang diangkat tahun ini memiliki nilai yang mendalam 

Wali Kota Administrasi Jakarta Utara, Ali Maulana Hakim yang bertindak sebagai Inspektur Upacara mengatakan, peringatan Hari Pahlawan sangat bermakna bagi kehidupan berbangsa dan bernegara saat ini.

"Tema yang diangkat tahun ini memiliki nilai yang mendalam untuk menjawab ancaman penjajahan modern yang kian nyata,"ucap Ali.

Menurut Ali, Indonesia saat ini merupakan pasar yang besar dan dikarunia begitu banyak sumber daya alam yang luar biasa seperti tanah yang subur, hasil laut melimpah, kandungan bumi yang menyimpan beragam mineral.

Hal ini, kata Ali, merupakan tantangan yang sesungguhnya bagi generasi penerus dalam mengelola kekayaan alam dan potensi penduduk Indonesia menuju kejayaan bangsa. Karena itu, Ia mengajak seluruh komponen bangsa untuk bisa tampil menjawab tantangan zaman.

"Bersama kita bangun usaha dan ekonomi kerakyatan yang akan menjadikan Indonesia tumbuh menjadi negara yang makin maju dan makin sejahtera. Selamat Hari Pahlawan 2023," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pemkot Jakpus Gelar Upacara Hari Rapat Raksasa IKADA ke-78

Pemkot Jakpus Gelar Upacara Peringatan Rapat Raksasa Ikada

Selasa, 19 September 2023 4070

Sekda Joko Jadi Irup Peringatan Hari Kesaktian Pancasila

Sekda Joko Jadi Irup Peringatan Hari Kesaktian Pancasila

Minggu, 01 Oktober 2023 5434

Dhany Meminta Warga Jakpus Perkuat Semangat Kebersamaan

Warga Jakpus Diminta Perkuat Semangat Kebersamaan

Minggu, 01 Oktober 2023 4353

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307237

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks