Raihan Bulan Dana PMI Jakut Capai Rp 1,79 Miliar

Rabu, 08 November 2023 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 6110

Pemkot Jakut dan PMI Gelar Rapat Monitoring Bulan Dana tahun 2023

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Hingga awal November ini, raihan  Bulan Dana PMI Jakarta Utara 2023 telah mencapai sekitar Rp 1,79 milliar atau 39,87 persen dari target yang ditetapkan tahun ini sebesar Rp 4,5 miliar.

K ami komitmen mendukung akselerasi perolehan Bulan Dana PMI

Ini terungkap dalam rapat monitoring dan evaluasi yang digelar Pemerintah Kota (Pemkot) dan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Jakarta Utara, Rabu (8/11). Rapat dipimpin wakil Wali Kota, Juani.    

Menurut Juani, rapat monitoring dan evaluasi ini dalam rangka mempercepat realisasi sekaligus melihat sektor mana yang perlu didorong.

"Intinya, kami komitmen mendukung akselerasi perolehan Bulan Dana PMI," katanya.

Juani mengajak seluruh jajaran pemerintah, masyarakat dan sektor swasta untuk berpartisipasi mensukseskan kegiatan Bulan Dana PMI 2023. Ia berharap, dukungan dalam bentuk donasi itu di waktu tersisa bisa melampaui target.

"Selama ini, aksi kemanusiaan PMI Jakarta Utara telah teruji dan nyata di tengah masyarakat," tegasnya.

Sekretaris PMI Jakarta Utara, Bambang Sutarno menjelaskan,  kegiatan Bulan Dana PMI  2023 resmi dilaksanakan sejak September lalu. Kegiatan direncanakan berlangsung hingga November 2023 ini.

"Kami pastikan apa yang didapat dari Bulan Dana akan dikembalikan ke masyarakat melalui berbagai program sosial, kebencanaan dan kemanusiaan yang kami laksanakan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Pencapaian Bulan Dana PMI Jakpus Sudah 72 Persen

Perolehan Bulan Dana PMI Jakpus Sudah 72 Persen

Kamis, 02 November 2023 6279

Pemkot Jakut Resmi Buka Pelaksanaan Bulan Dana tahun 2023

Penggalangan Bulan Dana PMI Jakut 2023 Ditarget Rp 4,5 Miliar

Rabu, 27 September 2023 4500

Bulan Dana PMI Jakbar Ditarget Rp 6,5 Miliar

Bulan Dana PMI Jakbar Ditarget Rp 6,5 Miliar

Selasa, 19 September 2023 3646

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks