Ini Rangkaian Kegiatan Festival Urban Farming 2023 di Balai Kota

Jumat, 27 Oktober 2023 Reporter: Folmer Editor: Erikyanri Maulana 6813

ini Rangkaian Kegiatan Urban Farming 2023 di Balaikota

(Foto: Istimewa)

Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta akan menggelar Festival Urban Farming 2023 pada tanggal 30 Oktober hingga 1 November di gedung Blok G Balai Kota DKI, Jakarta Pusat.

Hari pertama festival akan diisi kegiatan budi daya melon dan anggur

Kepala Dinas KPKP DKI Jakarta, Suharini Eliawati mengatakan, Festival Urban Farming 2023 akan digelar selama tiga hari akan diisi berbagai kegiatan.

"Hari pertama festival akan diisi kegiatan budi daya melon dan anggur, demo masak, lelang tanaman hias, talkshow dengan materi smart farming, pemanfaatan rooftop dan urban farming untuk anak bekebutuhan khusus serta lomba meracik kopi untuk anak SMK dan sederajat," ujar Eli, sapaan akrabnya, Jumat (27/10).

Hari kedua, lanjut Eli, Festival Urban Farming 2023 diisi dengan bimtek budi daya hidroponik dan merangkai bunga, lelang tanaman hias, talkshow dengan materi sayuran sehat, produk olahan mangrove, hilirisasi produk olahan hasil pertanian, pembuatan balsem herbal dan minuman jus labu madu serta kreasi penyuluh pertanian DKI Jakarta.

“Untuk hari ketiga akan diisi kegiatan di antaranya bimtek budi daya pepaya dan olahan rosela, lelang tanaman hias, talkshow bersama petani milenial dari Jakarta, Bogor, Bandung dan Banten, lomba fotografi, membuat hampers sayur segar, tanaman hias sansiviera, aglonema dan stan serta pengumuman dan penyerahan hadiah lomba," tuturnya.

Ia menambahkan, Festival Urban Farming 2023 terbuka untuk umum serta para pegiat urban farming di DKI Jakarta.

"Dinas KPKP DKI telah membuka pendaftaran diri bagi warga yang akan menyemarakkan kegiatan festival urban farming 2023," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Yuk, Ramaikan Festival Urban Farming 2023 di Balaikota

Festival Urban Farming 2023 Bakal Digelar di Balai Kota DKI

Senin, 23 Oktober 2023 8503

Festival Urban Farming 1500 Pengunjung

Pengunjung Festival Urban Farming Tembus 1.500 Orang

Sabtu, 17 Desember 2022 2239

Hari Kedua Festival Urban Farming, Sukses Diramaikan Pengunjung

Festival Urban Farming di Balai Kota Disambangi 1.000 Lebih Pengunjung

Kamis, 15 Desember 2022 2372

urban parming

Yuk, Kunjungi Festival Urban Farming di Balai Kota

Selasa, 13 Desember 2022 1815

Pj Sekda Ingin Festival Urban Farming Jadi Agenda Tahunan

Pj Sekda Ingin Festival Urban Farming Jadi Agenda Tahunan

Rabu, 14 Desember 2022 1836

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468498

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307235

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285050

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283948

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282625

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks