Transjakarta - Paljaya Kerja Sama Pengolahan Limbah

Kamis, 26 Oktober 2023 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Erikyanri Maulana 6778

Transjakarta - Paljaya Kerja Sama Pengolahan Limbah Halte dan Depo

(Foto: Istimewa)

PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) dan Perumda Paljaya melakukan kerja sama pengolahan air limbah di bangunan yang dikelola oleh Transjakarta.

bisa mendukung dalam pengelolaan limbahnya

Kerja sama ini dituangkan dalam nota kesepahaman yang ditandatangani oleh Direktur Utama Transjakarta, Welfizon Yuza dan Direktur Utama Perumda Paljaya, Aris Supriyanto di Halte Transjakarta Tosari, Jakarta Pusat, Rabu (25/10).

Welfizon mengatakan, kerja sama ini merupakan upaya peningkatan layanan dan kenyamanan untuk masyarakat.

“Melalui kerja sama ini, hasil limbah yang terdapat di bangunan Transjakarta baik halte, depo dan kantor pusat akan dibantu oleh Perumda Paljaya,” ujar Welfizon, Kamis (26/10).

Dia menyampaikan, Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) akan dibangun dan dioperasikan di bangunan Transjakarta. Selain itu, Transjakarta bersama Perumda Paljaya juga akan melakukan Kajian Kelayakan atau Feasibility Study (FS).

Sementara itu, Direktur Utama Perumda Paljaya, Aris Supriyanto menambahkan, Transjakarta telah memberikan layanan dan fasilitasnya maka dari itu pengolahan limbah menjadi penting.

“Alhamdulillah kami berterima kasih kepada Transjakarta yang telah mengajak Paljaya untuk bisa mendukung dalam pengelolaan limbahnya,” tandas Aris.

BERITA TERKAIT
Paljaya, Dinkes, Sosialisasi, Pengelolaan, Limbah B3 Medis, Fasilitas Kesehatan

Paljaya - Dinkes Gelar Sosialisasi Pengelolaan Limbah B3 Medis

Jumat, 13 Oktober 2023 5861

BP BUMD DKI, Perumda PAL, Operator JSS Zona 1

BP BUMD DKI Ingin Perumda Paljaya Jadi Operator JSS Zona 1

Senin, 07 Agustus 2023 4267

 Perumda Paljaya Siap Jadi Operator JSS Zona 1

Perumda Paljaya Siap Jadi Operator JSS Zona 1

Rabu, 02 Agustus 2023 4408

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283953

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks