Senin, 23 Oktober 2023 Reporter: Anita Karyati Editor: Andry 7277
(Foto: Anita Karyati)
Suku Dinas Pemberdayaan Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (Sudin PPAPP) Kepulauan Seribu menggelar sosialisasi generasi muda perempuan di Ruang Pola Kantor Kabupaten, Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu Utara.
Kepala Seksi Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak Sudin PPAPP Kepulauan Seribu, Novi Rahmawati mengatakan, kegiatan bertajuk peningkatan partisipasi perempuan dalam politik, hukum, sosial dan ekonomi ini merupakan bagian dari advokasi kebijakan dan pendampingan.
Tujuannya mempersiapkan generasi muda perempuan agar lebih meningkatkan dan mendorong partisipasi perempuan dalam dunia politik, sosial, hukum dan ekonomi.
"Kami mengundang 25 pelajar SMAN 69 Jakarta. Mereka merupakan generasi muda penerus bangsa. Pembekalan ini penting bagi mereka," ujar Novi, Senin
(23/10).Novi menjelaskan, dalam kegiatan ini, para peserta dibekali materi terkait Pemilu 2024 dari Ketua Bawaslu Kepulauan Seribu, Rahadi dan materi kesehatan reproduksi dan stunting dari dr. Pritha Maya Savitri dari Perhimpunan Dokter Kedokteran Komunitas dan Kesehatan Masyarakat Region 3.
Terakhir ada pula materi tentang perempuan dalam bidang hukum dari Advokat Lembaga Bantuan Hukum (LBH) masyarakat.
"Diharapkan melalui kegiatan ini para peserta dapat berpartisipasi menjadi generasi muda perempuan dalam dunia politik, sosial dan hukum," katanya.
Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SMAN 69, Fitria Gustina berpesan kepada anak didiknya agar dapat menyampaikan materi pelatihan ke lingkungan sekolah dan tempat tinggal mereka.
"Semoga ilmu ini dapat memberikan manfaat dan bisa diterapkan di masa mendatang," tandasnya.