Pelajar SMAN 69 Disosialisasikan Generasi Muda Perempuan

Senin, 23 Oktober 2023 Reporter: Anita Karyati Editor: Andry 7277

Siswi SMAN 69 Jakarta Diberikan Sosialisasi Generasi Muda Perempuan

(Foto: Anita Karyati)

Suku Dinas Pemberdayaan Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (Sudin PPAPP) Kepulauan Seribu menggelar sosialisasi generasi muda perempuan di Ruang Pola Kantor Kabupaten, Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu Utara.

Kami mengundang 25 pelajar SMAN 69

Kepala Seksi Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak Sudin PPAPP Kepulauan Seribu, Novi Rahmawati mengatakan, kegiatan bertajuk peningkatan partisipasi perempuan dalam politik, hukum, sosial dan ekonomi ini merupakan bagian dari advokasi kebijakan dan pendampingan.

Tujuannya mempersiapkan generasi muda perempuan agar lebih meningkatkan dan mendorong partisipasi perempuan dalam dunia politik, sosial, hukum dan ekonomi.

"Kami mengundang 25 pelajar SMAN 69 Jakarta. Mereka merupakan generasi muda penerus bangsa. Pembekalan ini penting bagi mereka," ujar Novi, Senin (23/10).

Novi menjelaskan, dalam kegiatan ini, para peserta dibekali materi terkait Pemilu 2024 dari Ketua Bawaslu Kepulauan Seribu, Rahadi dan materi kesehatan reproduksi dan stunting dari dr. Pritha Maya Savitri dari Perhimpunan Dokter Kedokteran Komunitas dan Kesehatan Masyarakat Region 3.

Terakhir ada pula materi tentang perempuan dalam bidang hukum dari Advokat Lembaga Bantuan Hukum (LBH) masyarakat.

"Diharapkan melalui kegiatan ini para peserta dapat berpartisipasi menjadi generasi muda perempuan dalam dunia politik, sosial dan hukum," katanya.

Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SMAN 69, Fitria Gustina berpesan kepada anak didiknya agar dapat menyampaikan materi pelatihan ke lingkungan sekolah dan tempat tinggal mereka.

"Semoga ilmu ini dapat memberikan manfaat dan bisa diterapkan di masa mendatang," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sudin PPAPP Jakbar Gelar Edukasi Pola Hidup Sehat

Sudin PPAPP Jakbar Gelar Edukasi Pola Hidup Sehat

Rabu, 16 Agustus 2023 4403

 60 Peserta Ikut Rakor Sikronisasi Penguatan PIK Keluarga di Kepulaun Seribu

60 Peserta Ikut Rakor Pencegahan Kekerasan di Kepulauan Seribu

Rabu, 04 Oktober 2023 4484

 189 Pelajar Kepulauan Seribu Terima Bantuan Paket Alat Sekolah

189 Pelajar Kepulauan Seribu Terima Bantuan Alat Sekolah

Selasa, 17 Oktober 2023 5196

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307258

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks