55 Ekor HPR Divaksinasi di Cempaka Baru

Senin, 23 Oktober 2023 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Andry 4999

 55 HPR Divaksinasi di Cempaka Baru

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Suku Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Pusat menggelar layanan vaksinasi terhadap Hewan Penular Rabies (HPR) di halaman Kantor Kelurahan Cempaka Baru, Kemayoran.

Kegiatan hari ini berjalan lancar

Kepala Seksi Peternakan dan Kesehatan Hewan Suku Dinas KPKP Jakarta Pusat, Herawati mengatakan, layanan vaksinasi rabies digencarkan untuk mempertahankan predikat Jakarta sebagai kota bebas rabies.

“Kegiatan hari ini berjalan lancar. Banyak pemilik HPR yang dibawa ke sini,” katanya, Senin (23/10).

Ia menyebutkan, dalam kegiatan kali ini terhitung ada 55 ekor HPR yang divaksinasi dengan rincian 43 ekor kucing dan 12 ekor anjing dari 24 pemilik hewan.

“Hari ini semua HPR dalam keadaan sehat," ujarnya.

Herawati menuturkan, selama kegiatan, pihaknya mengerahkan lima personel yang terdiri dari dua dokter hewan dan tiga petugas administrasi.

"Sebelumnya kita sudah lakukan sosialisasi ke warga setempat," ungkapnya.

Sekretaris Kelurahan Cempaka Baru, Isbandriyanti menambahkan, pihaknya membantu memberikan informasi langsung kepada warga melalui Ketua RT dan RW agar warga mempersiapkan hewan peliharaan yang akan divaksinasi rabies.

“Warga yang tidak sempat datang hari ini bisa memvaksinasi hewan peliharaannya ke klinik langganan,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
 174 HPR Divaksinasi di Sumur Batu

174 Ekor HPR Divaksinasi di Sumur Batu

Selasa, 17 Oktober 2023 5082

109 HPR di Kelurahan Warakas Telah Divaksinasi

109 HPR di Kelurahan Warakas Telah Divaksinasi Rabies

Rabu, 11 Oktober 2023 5176

 52 HPR di Kartini Divaksinasi Rabies

52 Ekor HPR Divaksinasi Rabies di Kartini

Senin, 02 Oktober 2023 4467

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks