342 Kader Dasawisma Cipete Utara Ikuti Orientasi

Kamis, 12 Oktober 2023 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Andry 6139

342 Kader Dasa Wisma Ikuti Orientasi Selama Dua Hari

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

342 kader dasawisma mengikuti orientasi di Kantor Kelurahan Cipete Utara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan dari 12-13 Oktober 2023.

 

Semoga peserta mampu menyerap ilmu dalam orientasi ini

Lurah Cipete Utara, Supriyanto mengatakan, orientasi merupakan kegiatan dalam rangka menekankan para kader dasawisma agar selalu menjalani tugas dan fungsi sesuai dengan yang telah ditetapkan. 

"Kami mengingatkan tugas dan fungsi dari para kader dasawisma itu berkoordinasi dan berkomunikasi terkait pendataan warga," ujarnya, Kamis (12/10). 

Supriyanto menjelaskan, kegiatan yang diikuti 342 kader dasawisma ini dibagi menjadi dua gelombang. Gelombang pertama dimulai dari pukul 08.00-12.00 disusul gelombang kedua  pukul 14.00-15.00.

"Dua gelombang itu materinya ada yang tips bertamu dan wawancara, lalu penggunaan aplikasi Carik Jakarta tentang Pendataan Tematik," ucapnya. 

Ia berharap, melalui kegiatan ini, para kader dasawisma bisa memahami dan mengerti akan tugasnya. Terutama cara bersosialisasi dengan baik serta memastikan data yang diinput sudah benar dalam aplikasi Carik Jakarta.

"Semoga peserta mampu menyerap ilmu dalam orientasi ini. Sehingga nantinya tidak ada kekeliruan saat turun ke masyarakat," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 30 Warga Kelurahan Tengah Diedukasi Pencegahan Kebakaran

30 Warga Kelurahan Tengah Diedukasi Pencegahan Kebakaran

Kamis, 05 Oktober 2023 5929

Dinsos DKI Jakarta, Verifikasi, Validasi DTKS, Kelayakan, Penerima Bansos, Akuntabilitas Anggaran

Dinsos DKI Terus Lakukan Verifikasi Validasi DTKS untuk Pastikan Kelayakan Penerima Bansos

Rabu, 11 Oktober 2023 7023

Pemkot Jakut Gelar Aksi 3 Rembuk Stunting

Pemkot Jakut Gelar Aksi 3 Rembuk Stunting

Rabu, 11 Oktober 2023 5827

Bansos Pendidikan, Tepat Sasaran, Disdik DKI Jakarta, Uji Kelayakan, Verifikasi Ulang

Pastikan Bansos Pendidikan Tepat Sasaran, Disdik DKI Uji Kelayakan dan Verifikasi Ulang

Rabu, 11 Oktober 2023 5293

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469039

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307821

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks