Rabu, 11 Oktober 2023 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Andry 5456
(Foto: Wuri Setyaningsih)
Suku Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Pusat menggelar layanan vaksinasi terhadap Hewan Penular Rabies (HPR) di RPTRA Harapan Mulia, Jalan Lingkar Sukasari, RT 12/04, Harapan Mulia, Kemayoran.
Kepala Suku Dinas KPKP Jakarta Pusat,
Penty Yunesi Pudyastuti mengatakan, layanan vaksinasi rabies ini digelar dari 9-11 Oktober 2023 dan berhasil menjangkau 208 ekor HPR.
"Di hari terakhir ini, kita vaksinasi 121 ekor HPR dari 37 pemilik," ujarnya, Rabu (11/10).
Penty merinci, dari 121 ekor HPR yang telah divaksinasi, 120 ekor di antaranya kucing dan satu ekor sisanya anjing.
“Jumlah ini jauh lebih banyak. Pada 9 Oktober lalu, HPR yang divaksinasi hanya 87 ekor," katanya.
Ia mengimbau kepada pemilik HPR agar rutin melakukan vaksinasi terhadap hewan-hewan peliharaannya.
“Vaksinasi ini sangat penting demi kesehatan dan keselamatan bersama,” tandasnya.