7.385 Wisatawan Berlibur ke Kepulauan Seribu

Senin, 02 Oktober 2023 Reporter: Anita Karyati Editor: Andry 4299

7.385 Wisatawan Berlibur ke Kepulauan Seribu

(Foto: doc)

Kepulauan Seribu masih menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan saat musim libur panjang. Terbukti, sejak Kamis (28/9) hingga Minggu (1/10), tercatat ada 7.385 wisatawan yang berlibur ke wilayah ini.

Mereka tersebar ke pulau-pulau pemukiman

Kepala Seksi Atraksi Promosi dan Ekonomi Kreatif Suku Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) Kepulauan Seribu, Ahmad Farihin mengatakan, ribuan wisatawan masuk ke wilayah ini dari Dermaga Marina Ancol, Dermaga Kali Adem, Dermaga Tanjung Pasir dan Dermaga Rawa Saban.

"Liburan kemarin, jumlah wisatawan fluktuatif. Kurang lebih 7.385 wisatawan selama empat hari lalu," ujarnya, Senin (2/10).

Farihin merinci, jumlah wisatawan yang masuk dari pintu Dermaga Marina Ancol sebanyak 2.315 orang, Dermaga Kaliadem sebanyak 4.122 orang, Dermaga Tanjung Pasir sebanyak 859 orang dan Dermaga Rawa Saban sebanyak 86 orang.

"Mereka tersebar ke pulau-pulau pemukiman karena tempat wisatanya sudah mendukung mulai penambahan spot-spot baru, kuliner dan sebagainya," ungkapnya.

Menurutnya, sektor pariwisata menjadi salah satu andalan untuk menggerakkan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan warga di Kepulauan Seribu.

"Kami telah merencanakan akan perbanyak lagi kegiatan festival atau event-event yang bisa menjadi daya tarik bagi wisatawan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Akhir Pekan Kunjungan Wisatawan di Kepulauan Seribu Capai 4.169 orang

Kunjungan Wisatawan di Kepulauan Seribu Capai 4.169 Orang

Senin, 21 Agustus 2023 3386

Wisatawan Ke Pulau Untung Jawa Meningkat

20.832 Wisatawan Kunjungi Pulau Untung Jawa

Selasa, 02 Mei 2023 2159

Kepulauan Seribu Jadi Pilihan Warga untuk Liburan Lebaran

Kepulauan Seribu Jadi Destinasi Wisata Favorit Saat Libur Lebaran

Kamis, 27 April 2023 1311

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks