JBL di Jaksel Tawarkan Ratusan Produk UMKM

Jumat, 29 September 2023 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Andry 5290

Jumat Beli Lokal di Jaksel Menawarkan Ratusan Produk UMKM

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

Pemerintah Kota Jakarta Selatan menggelar Jumat Beli Lokal (JBL) dengan melibatkan ratusan produk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di wilayahnya.

Mari kita borong produk unggulan UMKM di JBL hari ini

Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin mengajak warga bersama-sama ikut menggerakkan perekonomian nasional dengan memborong produk UKM melalui JBL.

"Saya juga sudah mengimbau kepada jajaran lurah, camat, RT, RW, FKDM dan LMK agar ikut berpartisipasi dalam JBL," ujarnya, Jumat (29/9). 

Munjirin mengucapkan terima kasih kepada seluruh pelaku UMKM binaan (Jakpreneur)  yang telah menghadirkan produk menarik dan berkualitas. Ratusan produk unggulan yang ditawarkan UMKM diharapkan bisa membawa harum nama Jakarta Selatan.

"Mari kita borong produk unggulan UMKM di JBL hari ini," ucapnya. 

Kepala Suku Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (PPKUKM) Jakarta Selatan, Parulian Tampubolon menjelaskan, JBL merupakan pameran offline dan online yang menawarkan berbagai produk UMKM dari setiap Kecamatan.

Dalam kegiatan tersebut, masing-masing kecamatan mengrimkan 20 produk unggulan UMKM seperti, makanan, pakaian hingga kriya. Tercatat, dalam waktu dua jam, angka transaksi penjualan sudah mencapai Rp 27 juta.

"Semoga JBL kali ini bisa tembus penjualan lebih dari Rp 100 juta," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 50 UKM Jakpreneur Ikuti JBL di Jakbar

50 Jakpreneur Ramaikan JBL Jakarta Barat

Jumat, 07 Juli 2023 3808

Sudin PPAPP Jakbar Tambah 144 Binaan

Sudin PPAPP Jakbar Tambah Jumlah Pelaku UKM Binaan

Rabu, 27 September 2023 4229

 30 UMKM Jakpreneur Binaan Ikuti Bazar di Kantor Walkot Jakbar

30 Jakpreneur Ramaikan Bazar di Kantor Wali Kota Jakbar

Selasa, 26 September 2023 4394

 44 Jakpreneur Ramaikan Bazar Bulanan Balai Kota

44 Jakpreneur Ramaikan Bazar Bulanan Balai Kota

Senin, 18 September 2023 4065

180 Jakpreuner Kepulauan Seribu Ikuti Sosialisasi Pengembangan UMKM

180 Jakpreneur Kepulauan Seribu Ikuti Sosialisasi Pengembangan UMKM

Rabu, 13 September 2023 4204

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks