19 Titik Rawan Pendatang Baru di Jaksel

Kamis, 23 Juli 2015 Reporter: Rio Sandiputra Editor: Agustian Anas 2405

19 Titik Rawan Pendatang Baru di Jaksel

(Foto: doc)

Sudah menjadi tradisi, setiap pasca Lebaran Jakarta selalu dibanjir pendatang baru yang ingin mengadu nasib di Ibu Kota. Bahkan di Jakarta Selatan terdapat 19 titik yang menjadi tujuan pendatang baru.

Di Jakarta Selatan itu kita prediksi ada 19 titik yang banyak menampung para pendatang baru dari luar DKI

"Di Jakarta Selatan itu kita prediksi ada 19 titik yang banyak menampung para pendatang baru dari luar DKI," ujar Sapto Wibowo, Kepala Suku Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Jakarta Selatan, Kamis (23/7).

Padahal, lanjut Sapto, beberapa titik yang diprediksi sebelum datangnya warga baru juga sudah masuk dalam kategori wilayah pemukiman padat.

"Ya seperti di Pejaten Timur Kecamatan Pasar Minggu dan Kecamatan Kebayoran Lama saat ini pemukimannya sudah cukup padat. Dengan populasi penduduknya cukup besar," jelasnya.

Sapto mengatakan untuk itu pihaknya akan menggelar Operasi Bina Kependudukan (Binduk). Kegiatan ini rencananya digelar serentak di lima wilayah kota.

"Operasi Bina Kependudukan lebih bersifat pembinaan dan pencegahan terhadap pelanggaran ketentuan administrasi kependudukan. Jadi pendatang diarahkan agar melakukan pelaporan dan pendataan," ungkapnya.

BERITA TERKAIT
Basuki: Operasi Binduk Bukan untuk Merazia

Basuki: Operasi Binduk Bukan untuk Merazia

Rabu, 22 Juli 2015 2472

Operasi Bina Kependudukan

Jaktim Bakal Gelar Operasi Bina Kependudukan

Kamis, 23 Juli 2015 3067

Pendatang Baru akan Diberi KTP Asal Punya Pekerjaan

Pendatang Baru akan Diberi KTP Asal Punya Pekerjaan

Rabu, 22 Juli 2015 3394

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks