Pembangun Saluran Air Jl Pisangan Baru 1 Rampung Pekan Ini

Selasa, 12 September 2023 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 3883

Pembangun Saluran Air di Jl Pisangan Baru 1 Ditarget Pekan Ini Rampung

(Foto: Nurito)

Pembangunan saluran air di pemukiman warga Jalan Pisangan Baru I, RT 09/10  Kelurahan Pisangan Baru, Matraman, Jakarta Timur, ditargetkan selesai akhir pekan ini. Saat ini progres pekerjaan sudah mencapai 96 persen.

Progres pekerjaan sudah mencapai 96 persen

Kepala Seksi Pembangunan dan Peningkatan Drainase Sudin Sumber Daya Air Jakarta Timur,Tengku Saugi Zikri menjelaskan, pembangunan saluran air baru sepanjang 289 meter di lokasi tersebut dimulai pada pertengahan Agustus kemarin. Saluran menggunakan beton U-ditch ukuran 60x60 sentimeter sepanjang 280 meter dan ditambah box culvert ukuran 60x60 sentimeter sepanjang sembilan meter.

"Progres pekerjaan sudah mencapai 96 persen. Targetnya pada akhir pekan ini rampung seluruhnya," kata Saugi, Selasa (12/9).

Menurutnya, secara fisik pekerjaan sebenarnya sudah rampung. Para pekerja tinggal melakukan perapihan dan menutup pinggiran U-ditch dengan cor agar tidak mudah bergeser, serta membersihkan puing sisa penggalian tanah

Pembangunan saluran air ini menindaklanjuti usulan warga melalui Musrenbang. Sebab di lokasi tersebut sering timbul genangan saat musim hujan, akibat saluran air yang ada sudah tidak berfungsi normal.

"Saluran yang ada sebelumnya sudah tidak berfungsi, sehingga kerap memicu munculnya genangan," pungkas Saugi.

BERITA TERKAIT
Antisipasi Genangan, SDA Bangun Saluran Air di Jl Pisangan Baru 1

SDA Jaktim Bangun Saluran Air di Jl Pisangan Baru 1

Kamis, 31 Agustus 2023 3764

Pembangunan Saluran Air di Kelapa Dua Wetan Capai 75 Persen

Pembangunan Saluran Air di Kelapa Dua Wetan Capai 75 Persen

Rabu, 30 Agustus 2023 3873

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469059

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307907

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261002

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks