38 Warga TDS Manfaatkan Layanan Jemput Bola Adminduk

Kamis, 07 September 2023 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 4243

38 Warga Diaktivasi KTP Digital di Tanjung Duren Selatan

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Sebanyak 38 warga memanfaatkan layanan jemput bola Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Sudin Dukcapil) Jakarta Barat yang digelar di Gang Manggis XIV, RT 07/04, Kelurahan Tanjung Duren Selatan (TDS), Kecamatan Grogol Petamburan.

Kami berharap masyarakat segera melakukan aktivasi KTP digital

Kepala Satpel Dukcapil Kecamatan Grogol Petamburan, Dian Sumarni menuturkan, layanan tersebut berlangsung mulai pukul 09.00 - 12.00 WIB.

“Layanan yang diberikan yakni aktivasi KTP digital bagi 28 warga Tanjung Duren Selatan dan 10 warga luar DKI Jakarta,” ujar Dian, Kamis (7/9).

Dikatakan Dian, layanan jemput bola aktivasi KTP digital di RW 04 Kelurahan Tanjung Duren Selatan berlangsung selama lima hari, tepatnya pada tanggal 5, 6, 7, 12, dan 13 September 2023.

“Kami berharap masyarakat segera melakukan aktivasi KTP digital,” kata Dian.

Yudha Lesmana, warga RT 07/04, Kelurahan Tanjung Duren Selatan menyambut baik layanan jemput bola aktivasi KTP digital. Sebab, layanan ini semakin memudahkan warga sehingga tak perlu mendatangi kantor kelurahan.

“Layanannya juga cepat, jadi kami sambut baik,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
 57.336 Warga Jakbar Sudah Ber-KTP Digital

57.336 Warga Jakarta Barat Telah Beralih ke KTP Digital

Sabtu, 06 Mei 2023 1613

Pemkot Jakpus Targetkan 250.224 Warga Terlayani KTP Digital

250.224 Warga Jakpus Ditargetkan Beralih ke KTP Digital

Kamis, 09 Maret 2023 1898

Cakupan IKD Kepulauan Seribu Lampaui Target

Cakupan IKD Kepulauan Seribu Lampaui Target

Jumat, 23 Juni 2023 1594

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks