Senin, 20 Juli 2015 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Lopi Kasim 2534
(Foto: TP Moan Simanjuntak)
Memasuki H+3 Lebaran, belum terlihat kepadatan berarti di Terminal Kalideres, Jakarta Barat. Diperkirakan, arus balik penumpang akan terjadi Selasa (21/7) hingga Sabtu (24/7) mendatang.
Pantauan beritajakarta.com, terminal tampak sepi dari aktivitas. Belum terlihat bus AKAP yang datang dan penumpang yang lalu lalang.
Kepala TU Terminal Kalideres, Iwan Rukiyadi mengatakan, kondisi terminal memang masih sepi penumpang arus balik. “Libur masih panjang, jadi wajar arus balik di terminal masih sepi,” ujar Iwan, Senin (20/7).
Kepadatan arus balik, kata Iwan, diperkirakan baru akan berlangsung, tanggal 25-26 Juni lantaran semua aktivitas dari pelajar, pegawai dan lain sebagainya, Senin (26/7) sudah dimulai seperti biasa.
Biasanya, tambah Iwan, jumlah penumpang arus balik lebih banyak daripada saat mudik. “Umumnya pendatang baru dibawa rekan-rekannya untuk bekerja. Entah itu di wilayah Bogor, Tangerang, Bekasi dan Depok,” tandas Iwan.