Panahan DKI Rebut Tiga Emas di Popnas XVI

Minggu, 03 September 2023 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Erikyanri Maulana 5666

Panahan DKI Rebut Tiga Emas di Popnas XVI

(Foto: doc)

Atlet cabang olahraga (cabor) panahan asal DKI Jakarta sukses meraih tiga medali emas di ajang Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) XVI di Palembang, Sumatera Selatan.

Target kita sebetulnya hanya dua emas

Manajer Tim Panahan DKI Jakarta, Amalia Chrisna Damayanti mengatakan, medali emas berhasil diraih lewat nomor Compund Mixed Team (Ghaisan Dhiya dan Saiyllah Umairah), Recurve Women Team (Yurisa Zafira Adelia, Ghaida Aqila Nafiah, dan Aisha Larasati Azzahra), serta nomor Compound Women Team (Amira Keshia Nariswari Indraputri, Saiyllah Umairah dan Danish Shakilla Putri Nadia).

"Target kita sebetulnya hanya dua emas. Alhamdulillah, kita bahkan bisa meraih tiga emas atau melampaui target. Terlebih sejak 2016 DKI Jakarta belum pernah dapat emas di Popnas," ujarnya, Minggu (3/9).

Amalia menjelaskan, atlet panahan DKI Jakarta juga berhasil meraih medali perak lewat Yurisa Zafira Adelia di nomor Eliminasi Perorangan Recurve Putri serta Ferza Ilham Yudhantara Wijoyo Eliminasi nomor Perorangan Recurve Putra.

“Untuk medali perunggu diraih Kholid Khoiry di nomor Eliminasi Perorangan Compound Putra serta lewat nomor Compound Men Team yang diperkuat Ghaisan Dhiya, Kholid Khoiry dan Keivan Dwi Aditya," terangnya.

Amalia mengapresiasi kekompakan dan kesolidan kontingen cabor panahan DKI Jakarta hingga akhirnya bisa meraih hasil yang bagus di Popnas XVI.

"Saya itu baru approach tim tiga minggu sebelum keberangkatan. Tapi, saya melihat di panahan ini sangat kompak dan solid untuk berjuang bersama-sama meraih prestasi terbaik. Kemungkinan raihan medali masih ada karena hari ini pertandingan di cabor panahan baru berakhir" ungkapnya.

Ia menambahkan, cabor panahan DKI Jakarta memberangkatkan sebanyak sembilan atlet putra dan sembilan putri ditambah empat ofisial tim untuk mengikuti Popnas XVI.

"Sekali lagi saya memanjatkan syukur kepada Allah dan menyampaikan terima kasih kepada Dinas Pemuda dan Olahraga DKI Jakarta, pelatih, atlet, serta semua yang telah mendukung juga mendoakan raihan prestasi panahan DKI," ucapnya.

Ia meminta, bagi atlet yang belum meraih prestasi di Popnas XVI ini untuk tetap optimistis dan terus giat berlatih. Termasuk, juga tentunya untuk yang sudah meraih medali perlu terus tekun berlatih agar nantinya bisa mewakili Indonesia di kompetisi internasional.

"Jalani semua tahapannya dengan benar dan penuh semangat. InsyaAllah, apa yang dicita-citakan nanti bisa tercapai," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Karate, DKI, Juara Umum, Popnas XVI (3)

Karate DKI Juara Umum Popnas XVI

Sabtu, 02 September 2023 5891

DKI Kokoh Puncaki Perolehan Medali Sementara Popnas XVI

DKI Kokoh Puncaki Perolehan Medali Sementara Popnas XVI

Sabtu, 02 September 2023 8870

Jakarta Juara Umum Cabor Wushu Popnas XVI

Jakarta Juara Umum Cabor Wushu Popnas XVI

Jumat, 01 September 2023 5978

Tasya Sukses Sumbang Medali Emas Pertama Cabor Atletik Popnas XVI

Tasya Sukses Sumbang Medali Emas Pertama Cabor Atletik Popnas XVI

Jumat, 01 September 2023 4534

DKI Raih Tiga Emas di Hari Pertama Kompetisi Cabor Judo Popnas XVI

DKI Raih Tiga Emas di Hari Pertama Kompetisi Cabor Judo Popnas XVI

Rabu, 30 Agustus 2023 4924

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks