Pelajar Penyintas Kebakaran Petojo Selatan Terima Bantuan

Jumat, 01 September 2023 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Andry 4261

Pelajar Penyintas Kebakaran Petojo Selatan Terima Bantuan

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Wali Kota Jakarta Pusat, Dhany Sukma bersama Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta, Purwosusilo menyalurkan bantuan bagi para pelajar penyintas kebakaran di Petojo Selatan, Gambir.

Paling pokok itu anak-anak harus semangat belajar

Dhany mengatakan, bantuan yang disalurkan kali ini merupakan hasil sumbangan dari Perhimpunan Suku Dinas Pendidikan Wilayah 1 Jakarta Pusat.

“Total bantuan yang kita salurkan ke penyintas kebakaran senilai Rp 91 juta,” katanya, Jumat (1/9).

Ia merinci, dari Rp 91 juta bantuan yang disalurkan, Rp 56 juta di antaranya diberikan bagi 56 pelajar SD, SMP dan SMA penyintas kebakaran.

Dalam bantuan tersebut, masing-masing pelajar mendapatkan uang tunai Rp 1 juta. Sementara Rp 35 juta sisanya disetorkan ke Baznas Bazis Jakarta Pusat, sehingga dapat dimanfaatkan kembali sesuai kebutuhan di lapangan.

Plt Kepala Disdik DKI Jakarta, Purwosusilo menambahkan, pemberian bantuan ini bagian dari pendidikan dan pengembangan karakter peserta didik.

“Karakter gotong royong, peduli, simpati, empati dan berbagi ingin kita tumbuhkan ke anak-anak sejak dini," terangnya.

Ia berpesan kepada para pelajar yang terdampak kebakaran agar tetap semangat menghadapi cobaan dan ujian serta tidak mengendurkan semangat belajar.

“Cobaan ini harus dilalui. Paling pokok itu anak-anak harus semangat belajar," tandasnya.

BERITA TERKAIT
DWP Jakpus Berikan Bantuan Bagi Penyintas Kebakaran Petojo Selatan

DWP Jakpus Berikan Bantuan Bagi Penyintas Kebakaran Petojo Selatan

Senin, 28 Agustus 2023 3505

Penyitas Kebakaran di Petojo Selatan Apresiasi Pemkot Jakpus

Penyintas Kebakaran Petojo Selatan Apresiasi Bantuan Pemkot Jakpus

Jumat, 25 Agustus 2023 3719

Sudin Sosial Jakbar Salurkan Bantuan Kebakaran di Rawabuaya

Bantuan untuk Penyintas Kebakaran di Rawa Buaya Disalurkan

Selasa, 22 Agustus 2023 3447

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307239

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks