Besok, Djarot Rayakan Lebaran di Solo

Jumat, 17 Juli 2015 Reporter: Folmer Editor: Lopi Kasim 8723

Rayakan Lebaran, Djarot Berkumpul Bersama Sanak Saudara

(Foto: Reza Hapiz)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat memiliki agenda sendiri saat Idul Fitri 1436 Hijriah. Bersama istri dan ketiga putrinya orang nomor dua di ibu kota tersebut akan bertolak menuju Solo, Jawa Tengah, Sabtu (18/7) besok.

Kita ada tujuh bersaudara karena orangtua sudah tidak ada dan masing - masing memiliki kesibukan. Jadi, setiap tahun, kami pasti berkumpul

Rencananya, mantan Walikota Blitar ini akan berkumpul bersama keenam saudara kandungnya di kediaman kakak tertua. "Kita ada tujuh bersaudara karena orangtua sudah tidak ada dan masing - masing memiliki kesibukan. Jadi, setiap tahun, kami pasti berkumpul," kata Djarot di rumah dinas, Jumat (17/7).

Dikatakan Djrot, tradisi berkumpul bersama dilakukan secara bergiliran setiap Lebaran. "Tahun ini, yang punya gawe (hajatan), itu kakak tertua yang tinggal di Solo. Jadi, adik - adiknya berkumpul di sana. Tahun depan, kakak nomor dua, begitu seterusnya berputar. Saya (anak) ke empat," ungkapnya.

 

Namun, kata Djarot, dirinya tidak memiliki saudara kandung yang terjun di dunia politik seperti dirinya.

"Kakak tertua berprofesi sebagai dokter. Ada yang guru, kerja di bank. Cuma saya yang masuk politik," ucapnya. 

Setelah berkumpul bersama sanak saudara, Djarot bersama keluarga dan ketiga putrinya akan bertolak ke Blitar naik kereta api.

"Di sana akan ada acara open house dengan warga sekitar rumah. Saya juga akan berziarah ke makam Soekarno. Setelah dari Blitar menuju ke Surabaya untuk berziarah ke makam orangtua dan selanjutnya pulang ke Jakarta," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Rayakan Lebaran, Djarot Berkumpul Bersama Sanak Saudara

Djarot Minta PNS DKI Bekerja Lebih Giat

Jumat, 17 Juli 2015 6834

Sekda DKI Pimpin Salat Id di Balaikota

Sekda DKI Salat Ied di Balaikota

Jumat, 17 Juli 2015 4495

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks