Jakarta Tuan Rumah Kejurnas Squash 2023

Kamis, 24 Agustus 2023 Reporter: Folmer Editor: Erikyanri Maulana 4049

Jakarta Tuan Rumah Kejurnas Squash 2023

(Foto: Istimewa)

Provinsi DKI Jakarta menjadi tuan rumah pelaksanaan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) sekaligus Pra-PON XXI cabang olahraga (Cabor) Squash.

Kejurnas sekaligus Pra-PON ini diikuti 15 Pengprov dengan jumlah 117 atlet

Kejurnas ini berlangsung di Lapangan Squash, kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat.

Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Squash Indonesia (PB PSI), Sylviana Murni mengatakan, Kejurnas Squash berlangsung mulai 22-30 Agustus 2023.

"Kejurnas sekaligus Pra-PON ini diikuti 15 Pengprov dengan jumlah 117 atlet," ujarnya, usai seremonial acara pembukaan Kejurnas Squash Tahun 2023, Kamis (24/8).

Sylvi menjelaskan, pelaksanaan Kejurnas ini dilakukan sekaligus untuk Pra-PON XXI sebagai bentuk efisiensi dan efektivitas.

"Ini untuk efisiensi cost. Terkait hal ini saya sudah lapor kepada Pak Menpora dan NOC, sudah diperkenankan," terangnya.

Ia bersyukur, sejak memimpin Squash baru ada sembilan Pengprov, saat ini sudah berkembang menjadi 19 Pengprov.

"Saya sangat mengapresiasi juga dan menyampaikan terima kasih kepada Pak Gubernur Sumatera Utara dan jajaran serta KONI setempat karena berkomitmen menyiapkan venue untuk pertandingan Squash untuk PON XXI," ungkapnya.

Ketua Komite Olahraga Indonesia, Raja Sapta Oktohari mengaku bangga dengan perkembangan Squash di Indonesia di bawah kepemimpinan Sylviana Murni.

"Squash ini belum terlalu di kenal masyarakat Indonesia. Tapi, Bu Sylvi terus berupaya maksimal, salah satunya melalui program Squash Go to School," ucapnya.

Ia berharap, atlet-atlet Squash Indonesia bisa berprestasi di tingkat Internasional. Pasalnya, dalam olahraga itu terdapat tiga faktor penting yakni, niat, proses, dan hasil.

"Kalau sudah berkecimpung di dunia olahraga pasti sudah tahu niatnya, pasti untuk Merah Putih, untuk Indonesia Raya," bebernya.

Sementara itu, Ketua Pengprov Squash DKI Jakarta, Amalia Chrisna Damayanti menuturkan dalam Kejurnas ini diturunkan sebanyak enam atlet putra dan empat putri.

"Mereka akan mengikuti enam nomor pertandingan. Kami menargetkan bisa meraih dua emas," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pengprov Squash DKI Targetkan Dua Emas di PON XXI

Pengprov Squash DKI Targetkan Dua Emas di PON XXI

Rabu, 12 April 2023 1250

Dapatkan Hak Cipta, Sylviana Ajak Masyarakat Patenkan Cipta

Sylviana Murni Ajak Masyarakat Patenkan Hak Cipta

Sabtu, 26 November 2022 1664

Kontingen DKI Juara Kedua Kejurnas Squash Indonesia

Kontingen DKI Jakarta Juara Kedua Kejurnas Squash Indonesia

Minggu, 23 Oktober 2022 1984

PB Squash Indonesia Gelar Pelatihan Wasit dan Kejurnas 2022

PB Persatuan Squash Indonesia Gelar Pelatihan Wasit dan Kejurnas 2022

Rabu, 19 Oktober 2022 2254

Fasilitas Squash di GOR Koja Jadi Aset DKI

Fasilitas Squash di GOR Koja Jadi Aset DKI

Jumat, 05 Maret 2021 3502

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks