Pentas Seni dan Aneka Lomba Menyemarakkan Festival Waduk Setu Cipayung

Sabtu, 19 Agustus 2023 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 3787

Pentas Seni, Festival Waduk Setu, Cipayung

(Foto: Andri Widiyanto)

Berbagai aksi seni Betawi dan aneka lomba menyemarakkan Festival Waduk Setu Cipayung, Jakarta Timur, yang digelar mulai Sabtu (19/8) hingga Minggu (20/8).

Festival ini sangat baik dan perlu diteruskan

Kegiatan dibuka Wali Kota Jakarta Timur Muhammad Anwar didampingi Wakil Ketua DPRD DKI Misan Samsuri, serta Camat Cipayung, Panangaran Ritonga dan sejumlah lurah di wilayah tersebut.

Menurut Anwar, festival ini sangat baik dan perlu diteruskan untuk melestarikan dan mempertahankan seni budaya khas Betawi. Selain itu juga jadi ajang silaturahmi warga sambil berwisata.

"Alhamdulillah kami bisa hadir dalam Festival Waduk Setu yang setiap tahun dilaksanakan. Ini yang kedua kalinya saya hadir di sini," ujar Anwar.

Sebagai salah satu destinasi wisata di Jakarta Timur, lanjut Anwar, kegiatan ini juga dapat meningkatkan perekonomian warga sekitar, serta mengangkat kearifan lokal.

Hal senada diutarakan Wakil Ketua DPRD DKI, Misan Samsuri. Menurutnya, Festival Waduk Setu ini bisa menjadi wadah bagi pelestarian budaya Betawi, karena acaranya banyak menampilkan pentas seni budaya. Seperti tarian khas Jakarta, ondel-ondel, Gambang Kromong dan lainnya.

"Festival ini bisa jadi sarana edukasi bagi anak-anak. Agar mereka lebih mengenal kearifan lokal, baik seni maupun kuliner  khas Betawi," tegasnya.

Sementara, Ketua Panitia Festival Waduk Setu, Maaf Setiawan menjelaskan, selain pentas seni festival ini dimeriahkan dengan aneka lomba, seperti lomba dayung, memancing, mewarnai dan  tarik tambang.

Untuk final lomba Dayung yang pelepasannya dilakukan Wali Kota Muhammad Anwar, juara pertama dimenangkan tim UPK Badan air. Juara kedua  Kelurahan Cipayung dan ketiga Kelurahan Ceger, serta juara harapan 1 diraih Kelurahan Ambu Apus.

Selain mendapatkan piala, para pemenang juga mendapatkan uang pembinaan. Yakni juara 1 Rp 800 ribu, kedua Rp 600 ribu, ketiga Rp 500 ribu dan juara harapan 1 Rp 300 ribu .

"Terimakasih dan apresiasi pada wali kota dan jajarannya, serta anggota DPRD DKI yang telah mendukung penuh kegiatan Festival Waduk Setu ini sehingga  berlangsung meriah," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Anwar Ajak Masyarakat Rawat Tanaman di Kolong Tol Becakayu

Anwar Ajak Masyarakat Rawat Tanaman di Kolong Tol Becakayu

Sabtu, 19 Agustus 2023 3745

5.000 Ekor Ikan Nila Ditebar di Waduk Setu

5.000 Benih Ikan Nila Ditebar di Waduk Setu

Sabtu, 19 Agustus 2023 3759

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468501

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307236

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285051

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283950

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282628

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks