Anggota Paskibraka Jakarta Utara 2023 Dikukuhkan

Rabu, 16 Agustus 2023 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 3943

44 Anggota Paskibra Jakarta Utara tahun 2023 Resmi Dikukuhkan

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Setelah menjalani pemusatan pelatihan sejak Juli lalu, akhirnya 44 anggota pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) Jakarta Utara 2023 dikukuhkan Wali Kota Ali Maulana Hakim, Rabu (16/8).    

Pengukuhan ini merupakan rangkaian akhir dari pemersiapan Paskibraka. 

Mereka secara resmi akan mulai bertugas melakukan pengibaran bendera saat Upacara Peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan RI di Halaman Kantor Wali kota Jakarta Utara, Kamis (17/8) besok dan upacara resmi lainnya hingga 2024 memdatang.

Ali mengatakan, para pelajar yang terpilih menjadi anggota Paskibraka ini telah mengikuti serangkaian pelatihan ketahanan fisik serta mental untuk meningkatkan kemampuan.

Disamping pelatihan fisik dan mental, jelas Ali, selama pelatihan mereka juga ditempa materi ideologi Pancasila dan moralitas kehidupan sehari hari.

"Materi pelatihan akan berguna bagi anggota Paskibraka saat ini dan akan datang," ujarnya.

Ali juga mengucap terima kasih pada anggota Paskibraka Jakut 2022 yang memasuki purna bakti. Diharapkannya, mereka tetap menjaga jiwa patriotisme dan menjadi tauladan bagi generasi muda di lingkungan sekolah maupun tempat tinggalnya.

"Pengukuhan ini merupakan rangkaian akhir dari pemersiapan Paskibraka. Saya mengucap terimakasih pada semua pihak yang telah membantu," tegasnya.

Kepala Suku Dinas Pemuda dan Olahraga Jakarta Utara, Heru Heryanto menjelaskan, 44 pelajar yang terpilih menjadi Paskibraka merupakan hasil dari penjaringan berjenjang mulai dari tingkat kecamatan.

"Mereka ang teprilih berasal dari 31 sekolah negeri dan swasta di Jakarta Utara," ungkapnya.

Heru menambahkan, selama mengikuti proses pemusatan pelatihan para anggota Paskibraka in mendapat bimbingan dari pihak Kepolisian, TNi dan    

Setelah terpilih menjadi calon anggota Paskibra 2023, kata  mereka mengukutibpemusatan latihan dan pelatihan intensif mulai dari Juli hingga Agustus inj. Selama proses pelatihan, mereka didampingi oleh pihak Kepolisian, TNI dan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP).

"Semoga mereka sukses menunaikan tugas melakukan pengibaran bendera besok," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Komisi B DPRD DKI Terus Dorong Peningkatan Kinerja BUMD

44 Calon Paskibra Jakut Jalani Pemusatan Pelatihan di Sentul

Kamis, 27 Juli 2023 3217

Pemusatan Latihan Calon Paskibra Jakut 2023 Digelar Pekan Depan

Calon Paskibra Jakut Mulai Jalani Pemusatan Latihan Pekan Depan

Jumat, 21 Juli 2023 4410

 Dhany Sukma Kukuhkan 54 Anggota Paskibraka Jakarta Pusat

Wali Kota Jakpus Kukuhkan 54 Anggota Paskibraka

Selasa, 15 Agustus 2023 3606

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks