Selasa, 14 Juli 2015 Reporter: Devi Lusianawati Editor: Widodo Bogiarto 3219
(Foto: Devi Lusianawati)
Posko kesehatan yang dibuka di Terminal Kalideres, Jakarta Barat, telah melayani 105 pemudik yang melakukan cek kesehatan sebelum berangkat ke kampung halamannya masing-masing.
Posko milik Suku Dinas Kesehatan Jakarta Barat tersebut dibuka sejak Jumat (10/7) lalu. Mayoritas keluhan pemudik yang berobat adalah hipertensi dan inspeksi saluran pernafasan atas (ISPA).
"Posko kesehatan juga menyediakan obat-obatan. Pemudik silahkan berobat atau sekadar mengecek kesehatan tanpa dipungut biaya," kata Dewi Satiasari, Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Barat, Selasa (14/7).
Sementara itu, posko kesehatan juga melayani tes urine bagi awak bus AKAP. Diketahui ada seorang awak bus yang ketahuan mengkonsumsi obat pereda rasa sakit.
"Atas temuan tersebut kami melarang yang bersangkutan untuk mengendarai bus," jelas Dewi.