Pelatihan Seni Musik Nusantara di Jaksel Ditutup

Jumat, 04 Agustus 2023 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Andry 4064

Penutupan, Pelatihan Seni Musik Nusantara, Jaksel, 2023

(Foto: Andri Widiyanto)

Suku Dinas Kebudayaan (Sudinbud) Jakarta Selatan resmi menutup kegiatan pelatihan Seni Musik Nusantara Tahun 2023 di Pusat Pelatihan Seni Budaya, Jalan Asem Baris Raya, Kebon Baru, Tebet. 

Selain seni musik tradisional nusantara, kita juga terus melestarikan kebudayaan lainnya

Kepala Bidang Pembinaan Dinas Kebudayaan DKI Jakarta, Puspla Dirdjaja mengatakan, kegiatan ini diadakan untuk melestarikan seni musik nusantara yang kian dilupakan zaman.

"Selain seni musik tradisional nusantara, kita juga terus melestarikan kebudayaan lain," ujarnya, Jumat (4/8). 

Puspla menjelaskan, pelatihan yang dihelat dari 24 Juli-4 Agustus 2023 ini diikuti 30 pelajar SMP hingga SMA. Dalam pelatihan tersebut, peserta diajarkan cara memainkan alat musik angklung Jawa Barat, Talempong Sumatera Barat dan Gambang Kromong dari Betawi.

Ia berharap, setelah mengikuti pelatihan ini, para peserta dapat mengimplementasikan ilmu yang didapatkan di lingkungan rumah maupun sekolah. Sehingga seni musik tradisional tetap berkembang dan diminati masyarakat, terutama anak muda. 

"Ke depan mereka yang sudah mengikuti pelatihan akan tampil di Panggung Apresiasi Seni Budaya pada 6 Agustus 2023 nanti," ungkapnya.

Fauzan (17), peserta pelatihan merasa sangat senang mengikuti pelatihan ini. Sebab, dirinya dilatih memainkan musik tradisional selama 10 hari bersama rekan-rekannya.

"Sangat berkesan sekali kegiatan ini bagi saya. Saya jadi bisa memainkan beragam alat musik tradisional," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 10 Band Ramaikan Festival Musik Jakarta di RPTRA Kalijodo

Festival Musik Jakarta di RPTRA Kalijodo Berlangsung Meriah

Minggu, 23 Juli 2023 3531

 15 Anggota DWP Kepulauan Seribu Ikuti Pelatihan Shibori

Anggota DWP Kepulauan Seribu Ikuti Pelatihan Shibori

Jumat, 04 Agustus 2023 4132

Pengurus Lingkungan, Kelurahan Gunung, Pelatihan Penanganan Stunting

Kelurahan Gunung Gelar Pelatihan Penanganan Stunting

Senin, 31 Juli 2023 3577

Sudin Kebudayaan Jakpus Dukung Kegiatan Musik dan Tarian di Bulan Ramadhan

Sudin Kebudayaan Jakpus Bakal Tampilkan Musik Islami di Ajang Gebyar Ramadan

Selasa, 12 April 2022 2001

 30 Warga Jakut Ikuti Pelatihan Seni Musik Islami

30 Warga Jakut Ikuti Pelatihan Seni Musik Islami

Selasa, 18 Juli 2023 3493

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468497

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307233

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285050

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283948

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282625

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks