Lapak PKL di Kampung Bali Ditata

Selasa, 01 Agustus 2023 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Andry 3130

Kampung Bali Lakukan Penataan Lapak Di Atas Saluran

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Belasan personel gabungan menata lapak Pedagang Kaki Lima (PKL) yang berdiri di atas saluran air di Jalan Kampung Bali XIII, RT 02/09, Kampung Bali, Tanah Abang.

Semoga tindakan tegas ini menjadikan Kampung Bali semakin tertata

Lurah Kampung Bali, Ety Kusmiati mengatakan, penataan lapak dilakukan sebagai tindak lanjut laporan warga yang disampaikan melalui aplikasi JAKI dengan nomor aduan JK2307280234.

“Kita kerahkan 14 personel gabungan dari PPSU, Satpol PP dan FKDM berikut dua kendaraan operasional dan dua gerobak motor,” katanya, Selasa (1/8).

Menurut Ety, material puing-puing hasil penataan kemudian dibawa ke Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) Bantar Gebang, Bekasi, Jawa Barat.

“PKL pemilik lapak sudah kami edukasi sebelum ditata. Alhamdulillah tidak ada perlawanan," ujarnya.

Ety berharap, setelah ditata, lahan di lokasi tidak lagi diduduki bangunan liar. Sehingga peruntukan saluran bisa berjalan sesuai dengan fungsinya.

“Semoga tindakan tegas ini menjadikan Kampung Bali semakin tertata," tandasnya.

BERITA TERKAIT
PKL, TPU Prumpung, Direlokasi

30 PKL TPU Prumpung Besok Direlokasi

Selasa, 11 Juli 2023 2856

Kebakaran Lapak Pemulung di Duren Sawit

Bakaran Sampah Diduga Picu Kebakaran Lapak Pemulung di Duren Sawit

Selasa, 30 Mei 2023 1554

Tiga Bangunan Liar di Petamburan III Ditata

Tiga Bangunan Liar di Jalan Petamburan III Ditata

Rabu, 12 Juli 2023 3139

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks