BPK Harus Transparan Soal Prosedur Audit

Senin, 13 Juli 2015 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Agustian Anas 7999

BPK Harus Transparan Soal Prosedural Audit

(Foto: Reza Hapiz)

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) meminta Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) untuk transparan mengenai prosedur audit anggaran di pemerintah daerah. Prosedural yang digunakan selama ini dinilai tidak sama untuk setiap daerah.

Saya bukan menyangkal, saya bukan protes tapi ini ada permainan

"Saya bukan menyangkal, saya bukan protes tapi ini ada permainan. Seolah-olah saya tidak mau mengakui ada permainan di Pemprov DKI Jakarta, tidak bisa menerima kalau DKI dapat WDP (Wajar Dengan Pengecualian). Yang saya tuntut itu standar BPK kenapa ngaco," kata Basuki di Balaikota, Senin (13/7).

Basuki mengaku tidak masalah dengan rumitnya BPK mengaudit anggaran Pemprov DKI. Namun proses tersebut harus sama untuk setiap daerah. "Nanti BPK paling rumit dan mengada-ada cuma di DKI," ujarnya.

Tetapi jika memang hanya di DKI yang prosedurnya rumit bisa menjadi acuan untuk daerah lainnya. "Kenapa saya ingin seperti itu, saya akan gunakan standar di DKI untuk seluruh Indonesia. Nanti BPK tidak bisa ngelak. Sekarang kan BPK enggak pernah buka," katanya.

Basuki mengaku sebagai transparansi di Pemprov DKI, dirinya telah menarik dua orang BPK. Dirinya ingin agar audit yang dilakukan bisa sesuai dengan prosedur untuk semua daerah.

"Kita tarik dua orang BPK. Auditnya saja yang lebih, saya tidak masalah. Saya bahkan ingin BPK audit yang benar," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Ahok Temukan Kesepakatan DPRD-BPK Soal LHP

Ahok Temukan Kesepakatan DPRD-BPK Soal LHP

Senin, 13 Juli 2015 14725

 Ahok Minta PNS Taat Konstitusi

Ahok Minta PNS Taat Konstitusi

Senin, 13 Juli 2015 4887

Ahok Minta Audit BPK Tak Hanya Prosedural

Ahok: Audit BPK Harus Subtansial, Bukan Prosedural

Jumat, 10 Juli 2015 6043

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469053

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307886

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks