Rabu, 12 Juli 2023 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 3395
(Foto: TP Moan Simanjuntak)
Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Sudin Dukcapil) Jakarta Barat melayani sebanyak 165 berkas administrasi kependudukan (Adminduk) penyintas kebakaran di RW 05 dan 07 Kelurahan Duri Utara, Kecamatan Tambora.
Layanan tersebut diberikan di lokasi pengungsian yakni di halaman SDN 01-06 Duri Utara.
Petugas Sudin Dukcapil Jakarta Barat, Prita mengatakan, layanan diberikan untuk memberikan kemudahan dan mempercepat layanan Adminduk bagi para penyintas kebakaran di Duri Utara.
“Kami membuka posko layanan Dukcapil untuk memberikan kemudahan dan kecepatan pelayanan,” ujar Prita, Rabu (12/7).
Untuk hari ini, sambung Prita, pihaknya berhasil melayani 165 Adminduk warga penyintas kebakaran yang terdiri dari 80 layanan KTP, 35 KK, 35 Surat Akta Kelahir
an, dan 15 KIA.“Prosesnya cepat. Urus pagi hari, siang sudah langsung jadi,” kata Prita.
Agus Prayitno (50), warga RT 07/07 Kelurahan Duri Utara yang menjadi penyintas kebakaran menyambut baik dan mengapresiasi adanya layanan Adminduk di lokasi pengungsian.
“Layanan ini sangat membantu. Apalagi prosesnya juga cukup cepat. Petugasnya juga ramah,” tandasnya.