Jumat, 10 Juli 2015 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Dunih 3929
(Foto: doc)
Kepala Sudin Perhubungan dan Transportasi (Sudinhubtrans) Jakarta Pusat, Henry Perez Sitorus mengaku akan mengadangkan angkutan kota (angkot) yang kedapatan memotong trayek.
Hal ini disampaikan Henry saat menemui sejumlah sopir angkot M 08 jurusan Tanah Abang - Kota yang mendatangi kantor Sudinhubtrans Jakarta Pusat memprotes tindakan
petugas yang mengandangkan angkot lantaran memotong trayek."Kami masih melakukan upaya persuasif dengan buat pernyataan, berikutnya jika mereka melakukan pelanggaran lagi, maka kami kandangkan armadanya," kata Perez, Jumat (10/7).
Dikatakan Henry, angkot-angkot yang terjaring razia yang dilakukan pihaknya sebetulnya memiliki surat-surat kendaraan yang lengkap. Hanya saja, mereka melanggar dengan memotong trayek.
"Rata-rata angkot M 08 jurusan Tanah Abang-Kota yang potong trayek," tandasnya.