Sudin SDA Jaktim Pastikan Turap Longsor Waduk Rawa Babon Segera Diperbaiki

Kamis, 06 Juli 2023 Reporter: Nurito Editor: Toni Riyanto 4221

Turap Longsor di Waduk Rawa Baboon Dibangun Pekan Depan

(Foto: Nurito)

Jajaran Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Jakarta Timur melakukan peninjauan dan pengukuran turap longsor di Waduk Rawa Babon, Kelurahan Kelapa Dua Wetan, Kecamatan Ciracas.

Mencegah air melimpas ke permukiman warga

Kepala Seksi Pemeliharaan Sudin SDA Jakarta Timur, Puryanto mengatakan, peninjauan dan pengukuran ini dilakukan sebagai langkah awal untuk perbaikan turap.

"Lokasi turap longsor ada di wilayah RW 04. Rencananya, perbaikan turap longsor akan dimulai pekan depan," ujarnya, usai peninjauan, Kamis (6/7).

Puryanto menjelaskan, perbaikan turap Waduk Rawa Babon ini akan dikerjakan oleh pihak ketiga dengan volume panjang 68 meter, tinggi 3,5 meter.

"Untuk bagian bawahnya akan dipasangi dolken untuk penahan dan memperkuat kondisi turap," bebernya.

Menurutnya, pekerjaan perbaikan turap di Waduk Rawa Babon ini menindaklanjuti aduan masyakarat melalui aplikasi CRM, Musrenbang dan aduan warga secara langsung yang bersurat ke Sudin SDA Jakarta Timur.

"Kita segera perbaiki untuk mencegah air melimpas ke permukiman warga. Targetnya 30 sampai 45 hari pekerjaan rampung," ungkapnya.

Sementara itu, Ketua RT 10/04, Kelurahan Kelapa Dua Wetan, Edi Susilo mengaku bersyukur dengan adanya rencana percepatan perbaikan turap tersebut.

"Warga berharap proses perbaikan secepatnya dilakukan mengingat posisi waduk lebih tinggi dibanding pemukiman warga," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Perbaikan Turap Kali Gongseng Capai 58 Persen

Perbaikan Turap Kali Gongseng Capai 58 Persen

Kamis, 06 Juli 2023 3643

Inspektorat DKI Gelar Bimtek Keluarga Berintegritas Anti Korupsi

50 Pejabat Pemkot Jaktim Ikut Bimtek Keluarga Berintegritas Antikorupsi

Senin, 26 Juni 2023 1783

Pembuatan Turap Baru, Jalan Wijaya

Turap Saluran Amblas di Jalan Wijaya IX Diperbaiki

Kamis, 06 Juli 2023 3911

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks